Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli (UNITA) dan Universitas Negeri Medan (UNIMED) melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dan perjanjian kerja sama (MoA) untuk memperkuat penyelenggaraan Perguruan Tinggi yang berlandaskan prinsip keadilan, kesetaraan dan simbiosis mutualisme di Gedung Rektorat, Jumat (25/10), sebagaimana dilansir Harian SIB.
Pada kesempatan itu, penandatanganan MoU dilakukan antara Rektor UNITADr Dra Meslin Silalahi MPd dan Rektor UNIMEDProf Dr Baharuddin ST MPd yang diwakili Wakil Rektor bidang perencanaan, kerjasama dan hubungan masyarakat, Prof Erond Litno Damanik.
Sementara itu, penandatanganan MoA juga dilakukan antara Fakultas Ekonomi UNITA dengan Fakultas Ekonomi UNIMED, Fakultas Hukum UNITA antara Fakultas Ilmu Sosial UNIMED, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNITA antara Fakultas Sosial UNIMED, Fakultas FKIP UNITA antara Fakultas Matematika dan Pengetahuan Alam UNIMED serta Fakultas FKIP UNITA antara Fakultas Bahasa dan Seni UNIMED.
Baca Juga: