Sabtu, 19 April 2025

Kode OTP WhatsApp Diminta Secara Mendadak? Waspadai Penipuan Ini

Robert Banjarnahor - Kamis, 09 Januari 2025 09:39 WIB
118 view
Kode OTP WhatsApp Diminta Secara Mendadak? Waspadai Penipuan Ini
Foto: Infografis/Arie Pratama
Ilustrasi
Jakarta (harianSIB.com)
Pengguna WhatsApp perlu memahami bahwa aplikasi pesan singkat ini sering kali memberikan beberapa pemberitahuan penting, salah satunya adalah ketika WhatsApp meminta verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi.

Biasanya, WhatsApp mengirimkan verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi atau One Time Password (OTP) saat pengguna login ke akun. Namun, terkadang WhatsApp juga akan mendadak meminta verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi.

Ada alasan mengapa WhatsApp tiba-tiba meminta verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi. Pemberitahuan ini muncul ketika seseorang mencoba mendaftar akun WhatsApp dengan nomor telepon Anda. Untuk menjaga keamanan akun, pastikan Anda tidak memberikan verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi kepada orang lain.

Baca Juga:

Jika Anda menerima notifikasi tersebut. Artinya ada pihak yang telah memasukkan nomor telepon Anda dan meminta kode registrasi. Hal ini biasanya terjadi karena kesalahan input nomor oleh pengguna lain. Namun, ada kemungkinan juga bahwa seseorang mencoba mengambil alih akun Anda.

"Jangan pernah membagikan verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi WhatsApp Anda kepada orang lain," WhatsApp memperingatkan.

Baca Juga:

"Jika seseorang mencoba mengambil alih akun Anda, mereka membutuhkan verifikasi/" target="_blank">kode verifikasi SMS yang dikirim ke nomor telepon Anda untuk melakukannya," tulis mereka dari laman resmi WhatsApp, dikutip dari CNBC Indonesia.

Tanpa kode ini, pengguna yang mencoba memverifikasi nomor Andad tidak dapat menyelesaikan proses verifikasi dan tidak dapat menggunakan nomor telepon Anda di WhatsApp. Ini berarti Anda tetap memegang kendali atas akun WhatsApp Anda.

WhatsApp mengaku tidak memiliki informasi yang cukup untuk mengidentifikasi orang yang mencoba memverifikasi akun WhatsApp Anda.

"WhatsApp dienkripsi secara end-to-end dan pesan disimpan di perangkat Anda, sehingga seseorang yang mengakses akun Anda di perangkat lain tidak dapat membaca percakapan Anda sebelumnya." terang WhatsApp.(*)

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru