Rabu, 19 Maret 2025

PGN Berbagi Kebahagiaan Ramadan: Santunan CSR untuk 10.541 Anak Yatim

Nelly Hutabarat - Rabu, 19 Maret 2025 20:33 WIB
72 view
PGN Berbagi Kebahagiaan Ramadan: Santunan CSR untuk 10.541 Anak Yatim
PGN berbagi kebahagian Ramadan bersama anak yatim. (Foto: Dok/PGN)
Jakarta (harianSIB.com)
PT Perusahaan Gas Negara (PGN), bagian dari Subholding Gas PT Pertamina (Persero), menunjukkan kepeduliannya di bulan suci Ramadan 1446 H dengan menyalurkan santunan kepada 10.541 anak yatim di berbagai wilayah Indonesia.

Program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), khususnya bagi masyarakat di wilayah operasional PGN.

Fajriyah Usman, Sekretaris Perusahaan PGN dalam siaran tertulis, Rabu (19/3/2025), mengatakan, santunan ini disalurkan melalui 422 yayasan, terdiri dari 343 yayasan di wilayah operasi (SOR) PGN, dengan penerima manfaat sebanyak 8.566 anak.

Baca Juga:

Kemudian, lanjutnya, 79 yayasan di kantor pusat, dengan penerima manfaat sebanyak 1.975 anak.

Fajriyah menyampaikan, bantuan ini merupakan komitmen PGN dalam berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan.

Baca Juga:

"Kami berharap santunan ini dapat meringankan beban dan membawa kebahagiaan bagi anak-anak yatim, khususnya di wilayah operasi dan infrastruktur PGN," ujarnya.

Jangkauan Bantuan

Santunan PGN menjangkau 25 kota/kabupaten di seluruh Indonesia, yang terbagi menjadi tiga wilayah operasi (SOR).

Tiga wilayah ini yakni Sumatera (SOR I), wilayah dengan penerima manfaat terbanyak, mengingat posisinya sebagai pusat pasokan dan infrastruktur utama gas bumi.

Kedua, Jawa Bagian Barat (SOR II). Ketiga, Jawa Bagian Tengah dan Indonesia Timur (SOR III).

Sebagai perusahaan energi, PGN berkomitmen untuk menjalankan nilai-nilai keberlanjutan, menempatkan kepedulian sosial sebagai bagian dari strategi bisnis jangka panjang.

"Selain fokus pada pengembangan energi nasional, kami ingin terus memberikan kontribusi sosial yang positif. Kami percaya bahwa kepedulian terhadap sesama adalah bagian dari tanggung jawab perusahaan untuk tumbuh bersama masyarakat," tutup Fajriyah.

Ke depan, PGN berkomitmen untuk terus membangun hubungan yang harmonis dengan komunitas, menciptakan lingkungan sosial yang lebih kuat, serta menginspirasi perusahaan lain untuk berkontribusi dalam menciptakan perubahan positif. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru