Medan (SIB)
Ketua Yayasan Imelda Medan Dr H Raja Imran Ritonga MSc melantik Dr dr Imelda Liana Ritonga SKp MPd MM menjadi Rektor Universitas Imelda Medan periode 2020-2024 di aula kampus Jalan Bilal Medan, Kamis (23/1).
Usai dilantik, Dr Imelda Ritonga dalam sambutannya berkomitmen untuk terus berupaya sebaik mungkin membawa Universitas Imelda Medan menjadi lebih baik baik lagi serta mencetak sumber daya manusia (SDM) yang mampu berdaya saing, meski diakuinya jika perjuangan di dalam pembinaan instansi tentu saja tidak mudah, karena banyak sekali yang harus ditempuh mulai dari survei dan segala peraturan-peraturan yang harus ditaati.
"Universitas Imelda Medan akan terus bergerak maju dalam dunia pendidikan demi meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia dengan terus berupaya meningkatkan kualitas SDM yang relevan dengan kebutuhan dunia industri khususnya dalam menghadapi persaingan global yang kompetitif di era revolusi industri 4.0. Karena semua pasti sudah tahu tenaga kerja banyak namun tidak terlatih. Namun saya yakin hal itu bukanlah sesuatu masalah yang sulit diatasi jika semua memiliki komitmen yang sama untuk memberikan sumbangsih khususnya di dunia pendidikan untuk bangsa ini," katanya.
Lanjutnya, hingga saat ini alumni Universitas Imelda Medan juga sudah menyebar di seluruh pelosok Indonesia. Bahkan beberapa di antaranya sudah bekerja di luar negeri.
Sementara Ketua Yayasan Imelda Medan Dr H Raja Imran Ritonga dalam sambutannya mengajak sejumlah universitas di Kota Medan untuk bekerjasama guna meningkatkan kualitas SDM yang terampil dan bersertifikat sesuai profesi.
"Saya yakin semua universitas punya cita-cita yang sama yakni menyaingi kualitas pendidikan yang ada di perguruan tinggi (PT) di luar negeri. Karena menurut saya, soal intelijen, kepintaran serta kualitas kita tidak kalah dari mereka. Harapan kita tidak akan sulit untuk diwujudkan kalau dari kita sendiri dulu memiliki komitmen dan niat yang tulus untuk melakukannya. Salah satunya adalah marilah kita menjadi orangtua dan pembimbing bagi mahasiswa kita. Hal sederhana yang bisa kita lakukan yaitu menghubungi orang -orang yang memerlukan kita khususnya mahasiswa yang ingin bertemu kita," katanya.
Sementara itu, Ketua Aptisi Sumut Dr H Bahdin Nur Tanjung mengucapkan selamat atas pelantikan ini. Dan berharap agar Univeritas Imelda Medan dapat turut berpartisipasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Sumut.
"Peluang perkembangan PT di negeri ini masih sangat besar. Seperti diketahui saat ini Indonesia masih memiliki angka partisipasi kasar 30 persen saja dari sekitar 25 juta anak indonesia. Artinya baru tiga puluh persen saja anak Indonesia yang tertampung di PT, sehingga ada tujuh puluh persen lagi belum tertampung. Itulah sebabnya kenapa Indonesia yang begini kaya rayanya masih ada anak yang belum mengenyam pendidikan di PT," tambahnya.
Dalam kegiatan tersebut juga diisi dengan pidato ilmiah tentang Peran dan Tantangan Perguruan Tinggi Dalam Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0 oleh Dr A Anshari Ritonga. (M20/c)