Kamis, 24 April 2025

Atlet Panahan Sumut Nafiisa Zalfa Target Medali di PON 2024

Christopel H Naibaho - Rabu, 17 Juli 2024 21:18 WIB
294 view
Atlet Panahan Sumut Nafiisa Zalfa Target Medali di PON 2024
Foto: Dok/Nafiisa
Nafiisa Zalfa Azzahrah
Medan (harianSIB.com)
Atlet panahan Sumatera Utara, Nafiisa Zalfa Azzahrah tak ingin melewatkan debutnya di Pekan Olahraga Nasional (PON) dengan cuma-cuma. Bidikannya adalah prestasi pada PON XXI/2024 saat Aceh dan Sumut menjadi tuan rumah bersama.

"Target medali pastinya," ucap mahasiswi USU itu di Medan, Rabu (17/7/2024).

TekadNafiisa Zalfa Azzahrah mengincar medali, dibarengi semangatnya yang sedang tinggi. Atlet berusia 18 tahun itu yakin kerja kerasnya saat ini akan membuahkan hasil yang terbaik.

Baca Juga:

Meski demikian, persiapannya kini diakui bukan tanpa kendala. Apalagi peralatan latihan disebutnya masih kurang. Mau tidak mau, atlet kelahiran Medan 24 Maret 2006 mencari cara agar latihannya bisa maksimal.

"Persiapan saya masih belum sepenuhnya maksimal karena kendala peralatan untuk latihan," ucap atlet yang hobi membaca tersebut.

Baca Juga:

Latihan rutin terus dilakukannya bersama atlet pelatda lainnya. Latihan berpusat di kawasan Dispora Sumut dengan jadwal latihan Selasa, Rabu, Jumat, Sabtu dan Minggu.

"Saya senang bisa bergabung ke dalam tim pelatda PON Sumut. Ini adalah PON pertama saya dan perasaan saya saat ini senang," katanya lagi.

Motivasi besar pun mengalir dalam diri Nafiisa Zalfa Azzahrah. Dia mendapat dukungan penuh dari keluarga tercintanya, mulai dari orang tua hingga pelatih dan orang terdekatnya.

Dia pun berusaha sebaik mungkin dalam berlatih sebagai modal bertanding nantinya. Bukan lawan yang jadi ketakutannya, melainkan diri sendiri yang harus ditaklukkan.

"Motivasi saya yaitu jangan takut ketika melihat lawan, karena lawan terberat itu ada di diri sendiri. Jadi kita harus bisa mengendalikan diri setenang mungkin," tutupnya. (**)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru