Minggu, 16 Maret 2025

Debut Gemilang James Harden Cetak Triple Double

Redaksi - Senin, 18 Januari 2021 09:43 WIB
356 view
Debut Gemilang James Harden Cetak Triple Double
Foto Twitter @BrooklynNets
CETAK POIN : James Harden (kiri) melompat untuk mencetak poin bagi Nets atas Orlando Magic pada lanjutan NBA 2020-2021.
Jakarta (SIB)
James Harden melakoni laga pertamanya sejak pindah ke Brooklyn Nets pada Minggu (17/1) siang WIB. Harden langsung tampil gemilang dan jadi bintang kemenangan Nets atas Orlando Magic pada lanjutan NBA 2020-2021.

Bertanding di Barclays Center, Harden langsung jadi starter. Eks Pemain Houston Rockets itu memimpin Nets menang 122-115 atas Magic dengan membuat triple double.

Harden main 39 menit dengan raihan 32 poin, 14 assists ditambah 11 rebound. Bintang Nets Kevin Durant juga main sangat nyaman dengan kembali berduet bareng Harden. Durant finis dengan 42 poin.

Meski main sebagai starter, Harden sempat terlambat panas. Pria brewokan ini baru bisa membuat poin pertamanya untuk Nets di penghujung kuarter pertama.

Namun di laga ini fans Nets belum bisa menyaksikan big 3 main bareng. Point guard Kyrie Irving masih absen akibat indisipliner.

Walau harus menghadapi duet Harden dan Durant, Magic tak gentar dan bisa memberikan perlawanan sengit. Nets tak pernah bisa unggul jauh sepanjang pertandingan.

Center Magic Nikola Vucevic tampil luar biasa di laga ini. Penggemar berat Juventus itu hampir membuat triple double dengan 34 poin, 10 rebound dan tujuh assists serta lima steal.

Hasil Pertandingan NBA:
Grizzlies 106-104 76ers
Heat 100-120 Pistons
Raptors 116-113 Hornets
Spurs 103-91 Rockets. (Liputan6/f)

Sumber
: Hariansib edisi cetak
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru