Medan (SIB)- Ketua Pengprov IMI Sumut Ijeck berharap para racer yang berlaga di arena PON XIX Tahun 2016 bisa membawa pulang medali emas. Hal itu dikatakan Ijeck ketika melepas atlet balap motor Sumut di Cafe OO Pastries, Jalan S Parman, Medan, Rabu (14/9) sore.
Kepada para duta terbaik olahraga ini, Ijeck berpesan untuk mengharumkan nama Sumut di pentas Nasional pada pesta akbar empat tahunan tersebut. "Jaga nama baik Sumatera Utara. IMI Sumut tentu mengharapkan bisa membawa pulang medali. Harapan kami, tentu medali emas," ungkap Ijeck memberi motivasi para atlet Sumut. Hadir di acara pelepasan Kabid Olahraga Pengprov IMI Sumut Kisharianto Pasaribu, yang juga pengurus KONI Sumut.
"Kalian harus optimis. Tanamkan di hati harus bisa membawa pulang medali emas. Untuk itu, kalian harus yakin dengan kemampuan diri. Berlomba itu harus punya target, dan targetnya haruslah bisa merebut medali emas," ucap Ijeck membakar semangat para atletnya.
Dikatakan, kalau berhasil merebut medali emas, bonus tentu akan disiapkan. "Rp50 juta untuk setiap medali emas yang didapat. Kalau bisa bawa pulang tiga medali emas, Rp150 juta kita siapkan," ungkap Ijeck lagi.
Tim Balap Motor Sumut ke PON XIX beranggotakan Jefri Hadi yang turun ke kelas Bebek 150 cc Perseorangan, Adrian Aritonang (kelas Bebek 125 cc Beregu dan Irvansyah Putra Lubis (Bebek TU 125 cc Perseorangan dan Beregu). Mereka didampingi Pelatih Firman Farera, Offisial Elwin Siregar, Prihatin Kasiman, Syabra Buana, Mekanik Andy dan Davi Lorent serta Team Manager Afri Auli.
Ijeck juga berpesan kepada para racer, jika ingin berhasil haruslah mengutamakan disiplin dan ikut arahan pelatih serta ofisial. "Jaga kondisi supaya selalu fit dan siap tampil pada Hari H," ucap Ijeck seraya mengingatkan kepada para ofisial untuk benar-benar memperhatikan kebutuhan para atlet. Ijeck, yang juga tak lupa memberi 'ingot-ingot' kepada para pebalap, berjanji akan datang pada 23 sampai 25 September di Tasikmalaya, untuk mendukung langsung perjuangan para pebalap Sumut
Sementara pelatih Firman Farera menyebutkan, para atlet balap sudah siap tempur tampil di arena PON XIX setelah menjalani program yang dipersiapkan. "Soal stamina, kita sudah menggenjotnya dengan melakukan latihan melahap 90 lap setiap hari di sirkuit IMI Sumut, Jl. Pancing," sebut Firman Farera.
Soal merebut medali, dikatakan, ada di setiap kelas yang diikuti, dengan peluang terbesar di kelas Bebek 125 cc Beregu. "Para pembalap sudah siap, baik secara fisik maupun mental. Kita juga berharap doa dan dukungan masyarakat Sumut, agar pebalap-pebalap kita bisa membawa pulang hasil terbaik," ucap Firman Farera, yang meraih medali perunggu PON XVII Kaltim 2008 lalu. (R8/h)