Minggu, 22 Desember 2024

Parlindungan Purba Harapkan Atlet Catur PWI Sumut Raih Prestasi di Porwanas

- Senin, 25 Juli 2016 16:07 WIB
191 view
Parlindungan Purba Harapkan Atlet Catur PWI Sumut Raih Prestasi di Porwanas
SIB/Dok
Foto bersama: Anggota DPD RI Parlindungan Purba SH didampingi Ketua Harian Percasi Sumut Perry Iskandar dan Pelatih Tim Catur PWI Sumut Erhan Tarmizi berfoto bersama dengan atlet catur PWI Sumut Wilfrid B Sinaga SH, Hamdani, Affan sebelum berangkat ke Por
Medan (SIB)- Tim Catur Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut untuk Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2016 Bandung diharapkan bisa meraih pertasi. Hal itu disampaikan Anggota DPD RI Parlindungan Purba SH saat meninjau Pelatda Tim Catur Porwanas PWI Sumut dan Tim Cator PON Sumut, Sabtu (23/7) di Gedung STMIK Mikroskil Jalan MH Thamrin No 112 Medan.

Parlindungan Purba yang juga sebagai Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sumut menyampaikan apresiasi kepada para atlet Porwanas PWI Sumut  di sela-sela kesibukan menjalankan  tugas jurnalistik juga bisa  uji kemampuan dalam bidang olahraga.

"Percasi Sumut mengapresiasi para wartawan untuk berani unjuk prestasi di  Porwanas XII Bandung, Jawa Barat," ujarnya.

Parlindungan Purba yang didampingi Ketua Harian Percasi Sumut Perry Iskandar berharap Tim Porwanas PWI Sumut bisa memberi sumbangan medali dari cabang catur sesuai dengan kwantitas pelatihan yang sudah dilakukan.

Tim Catur Porwanas Sumut yang dilatih Erhan Tarmizi terdiri dari Wilfrid B Sinaga SH (Harian SIB) Hamdani (Andalas) dan Alfan (TVRI) mengaku tidak sesumbar untuk meraih medali tapi sesuai dengan pelatihan yang sudah dilakukan 3 kali dalam seminggu selama 2 bulan diharapkan bisa meraih hasil  lebih baik dari Porwanas sebelumnya.

Erhan mengaku hanya bisa menargetkan medali perunggu. Namun kalau nantinya  bisa meraih medali emas itu adalah harapan, ujarnya
Pada saat bersamaan, Parlindungan Purba juga menyemangati Tim Catur Sumut untuk Pekan Olah Raga Nasional (PON) XIX 2016 Jabar yang terdiri dari Roy Carles Marpaung MP (Putra) dan Tim Putri terdiri dari Charleli Tesy P MNW, Purnaya Sari Tarigan, Ade R Nasution, Giovani Chrestella, Yola Yolanda dan Elisabeth Singarimbun.(A07/ r)



SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru