"Kami tidak ingin hanya duduk di balik meja, membaca laporan. Kami ingin menyapa langsung, mendengar aspirasi, dan mencari solusi bersama, karena bagi kami pelayanan publik bukan sekadar urusan administratif dan prosedur. Tetapi tentang bagaimana pemerintah benar-benar hadir dalam menjawab kebutuhan masyarakat serta memberi solusi atas permasalahan masyarakat," tegas Asri di kegiatan Bupati Bekerja Bertemu Rakyat (Berjemur) Kecamatan Pancurbatu dan Kutalimbaru yang dipusatkan di halaman Kantor Camat Pancurbatu, Rabu (23/4/2025) sore.
Seluruh program dan misi pembangun Kabupaten Deliserdang, lanjut Bupati, senantiasa berorientasi kepada sehat pelayanan publiknya, sehat masyarakatnya, sehat ekonominya, dan sehat lingkungannya.
Baca Juga:
Untuk mewujudkan hal tersebut, harus didorong peningkatan pelayanan publik yang cepat, transparan dan mudah (CTM), serta memperkuat layanan pelayanan administrasi terpadu kecamatan lengkap dan elektronik (Paten Kali).
"Kami ingin kehadiran pemerintah tidak hanya terlihat dari spanduk dan sambutan, tapi hasil kerja yang nyata dan menyentuh langsung kebutuhan masyarakat," tutur Bupati yang didampingi Wakil Bupati (Wabup), Lom Lom Suwondo SS tersebut.
Baca Juga:
Disebutkan, Kecamatan Pancurbatu memiliki peran penting dalam pembangunan Deliserdang. Pancurbatu kaya dengan potensi alam, pariwisata, dan sumber daya manusia (SDM) yang luar biasa.
Dengan potensi alam dan kekayaan sosial serta budayanya, Bupati percaya Pancurbatu bisa menjadi contoh sukses pembangunan di Kabupaten Deliserdang, dengan kunci utamanya adalah kolaborasi dan kebersamaan pemerintah, masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan seluruh elemen harus berjalan seiring, satu langkah, satu semangat.
Sebab, pertumbuhan pembangunan yang baik dan sukses, karena adanya kolaborasi (sinergi) hubungan, interaksi harmonis pemerintah, pengusaha dan masyarakat.
"Mari jaga kekompakan, jangan biarkan perbedaan memecah kita. Karena Deli Serdang adalah rumah kita bersama, rumah yang harus rawat dengan kasih, kerja, dan karya nyata. Semoga Deli Serdang menjadi daerah yang lebih sehat, lebih sejahtera, lebih maju, dan lebih religius dalam semangat kebhinekaan," harap Bupati.
Sebelumnya, Camat Pancurbatu, Sandra Dewi Situmorang SSTP MSi mengungkapkan, Kantor Camat Pancurbatu merupakan kantor camat tertua di Deliserdang.
"Kantor camat ini merupakan cagar alam, saksi sejarah peninggalan zaman Belanda. Ke depan, masyarakat Kecamatan Pancurbatu dalam pengurusan kartu keluarga (KK) dan kartu tanda penduduk (KTP) dan lainnya, tidak harus ke Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil). Hal itu semua progam Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang, dr H Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo SS," terang Camat.
Tokoh masyarakat Pancurbatu, Karlan Nur Sembiring menyambut baik progran Berjemur yang dilaksanakan Bupati dan Wabup.
"Semoga hal ini menjadikan masyarakat semakin semangat karena memiliki Bupati dan Wakil Bupati yang enerjik dan sangat mengapresiasi keluhan masyarakat Deliserdang," ucapnya.
Jakarta(harianSIB.com)Harga emas Logam Mulia Antam 24 Karat hari Kamis (24/4/2025), turun sangat dalam dan semakin jauh dari level Rp 2 juta
Jakarta(harianSIB.com)Kabar bahagia datang dari pasangan Brandon Salim dan Dhika Himawan. Keduanya baru saja melangsung pernikahan. Dikutip
Pematangsiantar(harianSIB.com)Kapolres Pematangsiantar AKBP Sah Udur Sitinjak memimpin upacara penyerahan jabatan dan pelepasan Kabag Logist
Batubara(harianSIB.com)Satuan Reserse Narkoba Polres Batubara melakukan penggerebekan Kampung narkoba selamat 2 hari, dari tanggal 15 sampai