Senin, 21 April 2025

HKBP UAS Medan Bakti Sosial dan Rayakan Paskah Bersama Anak-anak Panti Asuhan

Ir Parluhutan Simarmata - Senin, 21 April 2025 13:09 WIB
144 view
HKBP UAS Medan Bakti Sosial dan Rayakan Paskah Bersama Anak-anak Panti Asuhan
(Foto: Dok/HKBP UAS)
Rombongan dari HKBP UAS berbaur dengan pengasuh dan anak-anak PA Rapha-El usai rayakan Paskah bersama, Sabtu (19/4/2025).

Acara paskah di PA Rapha-El itu berlangsung beberapa jam tetapi tidak membosankan. Diawali ramah tamah dan ibadah, games dan kuis, bantuan sosial, makan siang dan ceramah motivasi.

Rombongan dari HKBP UAS ini disambut sukacita oleh 50-an orang anak-anak didampingi ibu pengasuh dan pengelola Resti Ritonga dan Oslan Simangunsong.

Baca Juga:

Ketua Dewan Diakonia HKBP UAS St. Ir. Parluhutan Simarmata mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud dari tritugas gerejawi yaitu Koinonia (bersekutu), Marturia (bersaksi), dan Diakonia (melayani). Ketiganya tidak bisa lepas satu sama lain tetapi seiring dan sejalan.

"Gereja adalah garam dan terang bagi dunia. Salah satu wujudnya adalah menunjukkan kepedulian bagi anak-anak yatim dan orang-orang yang berkekurangan seperti yang kita lakukan hari ini," sebut St Simarmata.

Baca Juga:

Dalam kunjungan kasih ini juga turut serta sejumlah anak-anak sekolah minggu HKBP UAS. Selain acara permainan untuk anak-anak juga ada pemaparan pengalaman penginjilan yang dilakukan Ketua Dewan Marturia St Dr Esar Hutahaean STh di Mentawai dan Nias.

Dalam kesempatan ini rombongan HKBP UAS turut serta membawa bantuan sosial sebagai tali kasih yang semuanya merupakan sumbangan jemaat HKBP UAS bersama jemaat tamu buat para penghuni panti asuhan berupa sembako (beras, gula, minyak makan), makanan ringan, dan pakaian.

Sementara itu, Resti Siregar sebagai pengasuh dan pengelola menyambut baik kunjungan HKBP UAS ke panti asuhan yang mereka Kelola. Ia menyebut kunjungan seperti ini sangat mereka butuhkan guna memberi semangat dan motivasi anak-anak yang mereka asuh.


Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru