Rabu, 16 April 2025

Peringati HUT ke-77 Sumut, drg Ismail Lubis Tegaskan Komitmen Pelayanan Kesehatan Jiwa

Leo Bastari Bukit - Selasa, 15 April 2025 20:46 WIB
143 view
Peringati HUT ke-77 Sumut, drg Ismail Lubis Tegaskan Komitmen Pelayanan Kesehatan Jiwa
(Foto Dok/RSJ M Ildrem)
ZIARAH: Direktur RSJ Prof dr Muhammad Ildrem drg Ismail Lubis MM turut serta dalam ziarah ke TMP Bukit Barisan, Jalan Sisingamangaraja, Medan, Selasa (15/4/2025).
Medan(harianSIB.com)
Direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof dr Muhammad Ildrem, drg Ismail Lubis MM turut serta dalam ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Bukit Barisan, Jalan Sisingamangaraja, Medan, Selasa (15/4/2025). Kegiatan ini digelar untuk memperingati HUT ke-77 Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Ziarah tersebut dipimpin Gubernur Sumut Bobby Nasution, dan dihadiri Forkopimda Sumut, Penjabat Sekdaprov, para konsul negara sahabat, pimpinan OPD, pimpinan BUMD/BUMN, organisasi masyarakat, veteran, pelajar, serta tamu undangan lainnya.

Kegiatan diawali dengan upacara penghormatan, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di Tugu Makam Pahlawan serta doa bersama dan tabur bunga di atas makam para pahlawan. Beberapa makam tokoh yang dikunjungi dalam ziarah ini antara lain makam M Dali Yusuf (mantan Pangdam Iskandar Muda), Raja Inal Siregar (mantan Gubernur Sumut), dan Marahalim Harahap.

Baca Juga:

Gubernur Bobby menyampaikan harapannya agar masyarakat Sumut semakin sejahtera dan program pemerintah berjalan dengan baik.

"Saya berharap di hari jadi Provinsi Sumut ini, warga Sumut bisa semakin sejahtera. Apa yang dicita-citakan Presiden RI Prabowo kepada masyarakat bisa tercapai dengan berjalannya program-program baik dari pemerintah pusat dan provinsi," ujar Bobby.

Baca Juga:

Senada dengan Gubernur, drg Ismail Lubis juga menyampaikan komitmennya dalam mendukung kemajuan Provinsi Sumut, khususnya dalam bidang kesehatan jiwa. Ia menegaskan bahwa RSJ Prof dr Muhammad Ildrem akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Selamat Hari Jadi ke-77 untuk Provinsi Sumut. Kami di RSJ Prof dr Muhammad Ildrem berkomitmen memberikan pelayanan terbaik, khususnya di bidang kesehatan jiwa, agar masyarakat dapat merasakan manfaat yang nyata. Semua ini dilakukan dengan merajut Kolaborasi Sumut Berkah demi menuju Sumatera Utara yang Unggul dan Berkelanjutan," ujar Ismail.

Dengan semangat HUT ke-77, kegiatan ziarah ini menjadi momen penting untuk mengenang jasa para pahlawan serta memperkuat semangat membangun Sumut yang lebih baik. (*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru