Senin, 17 Maret 2025

Sun Plaza Rayakan Anniversary ke-21 dengan Rangkaian Acara dan Wajah Baru

Nelly Hutabarat - Selasa, 25 Februari 2025 21:29 WIB
716 view
Sun Plaza Rayakan Anniversary ke-21 dengan Rangkaian Acara dan Wajah Baru
Foto: Dok/Humas SP
Ornamen di pintu masuk depan Sun Plaza Medan

*Wajah Baru Sun Plaza*

Pada perayaan anniversary ke-21 ini, Sun Plaza juga memperkenalkan wajah barunya setelah melakukan renovasi besar-besaran. Koridor lantai 1 dan 2 kini kembali dibuka dengan menghadirkan sejumlah tenant nasional dan internasional berkualitas. Beberapa di antaranya merupakan brand yang pertama kali hadir di Kota Medan, seperti My Feet, Jamtangan.com, dan Et Cetera.

Selain itu, sejumlah merek terkenal lainnya seperti Nike, Beneunder, dan Startime dijadwalkan akan mulai beroperasi di Sun Plaza pada pertengahan Maret 2025.

Baca Juga:

Sementara itu, di lantai Ground, Sun Plaza juga akan menambah beberapa tenant baru, termasuk Forever New, Lacoste, Diamond & Co, L'Occitane, Birkenstock, dan Staccato. Beberapa brand tersebut bahkan akan melakukan rekonsep gerai mereka agar tampil lebih modern dan menarik bagi pengunjung.

Menurut Diniasih Nasution, Marketing Communication Manager Sun Plaza, perayaan anniversary ini bukan sekadar menghadirkan acara dan program belanja menarik, tetapi juga menandai wajah baru Sun Plaza setelah melewati tahapan renovasi. Dengan tampilan yang lebih fresh dan modern, Sun Plaza berkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman belanja yang lebih nyaman dan sesuai dengan kebutuhan pengunjung.

Baca Juga:

"Dalam perayaan ini, kami ingin mengajak masyarakat Medan untuk bersama-sama menikmati anniversary ke-21 Sun Plaza dengan berbagai kegiatan seru, program belanja menarik, serta kehadiran tenant-tenant berkualitas yang semakin melengkapi pengalaman berbelanja di Sun Plaza," ujar Diniasih Nasution kepada SIB, Selasa petang.(*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru