Rabu, 16 April 2025

Prakiraan Cuaca Sumut, Waspadai Hujan Lebat dan Potensi Banjir

Leo Bastari Bukit - Jumat, 24 Januari 2025 19:45 WIB
389 view
Prakiraan Cuaca Sumut, Waspadai Hujan Lebat dan Potensi Banjir
Ist/SNN
Ilustrasi hujan lebat
Medan(harianSIB.com)

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan memperkirakan kondisi cuaca di Provinsi Sumut, khususnya Kota Medan, masih akan didominasi oleh hujan dengan intensitas ringan hingga lebat dalam beberapa waktu ke depan.

Forecaster BMKG Wilayah I Medan Fauziah Fitri Damanik menjelaskan bahwa saat ini Indonesia masih dipengaruhi oleh angin timuran atau monsun Asia. Kondisi ini menyebabkan hujan ringan hingga sedang terjadi pada dini hari hingga pagi hari di sebagian besar wilayah Sumut.

Baca Juga:

"Selain itu, adanya belokan angin yang melewati wilayah ini turut meningkatkan pertumbuhan awan hujan, sehingga frekuensi hujan tetap tinggi," katanya kepada jurnalis SNN, Jumat (24/1/2025) malam.

Berdasarkan prakiraan cuaca, hujan lebat dengan potensi badai petir akan terjadi di Medan dan wilayah sekitarnya dalam beberapa hari ke depan.

Baca Juga:

BMKG juga mencatat bahwa sebagian wilayah Sumut, terutama Pantai Barat dan Lereng Barat, masih berada dalam kategori musim hujan. Sementara itu, di wilayah Pantai Timur dan Lereng Timur, curah hujan diprakirakan mulai berkurang pada Februari mendatang.

BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi hujan dengan durasi panjang, terutama di daerah Lereng Barat, Pantai Barat, Pantai Timur, dan Pegunungan Sumut. Kondisi ini dapat meningkatkan risiko bencana hidrometeorologi seperti banjir dan tanah longsor.

Selain itu, meskipun kondisi angin relatif normal dengan kecepatan berkisar antara 4-11 km/jam, warga tetap disarankan untuk berhati-hati terhadap perubahan cuaca yang bisa terjadi sewaktu-waktu.

Untuk informasi lebih lanjut dan pembaruan cuaca terkini, masyarakat diharapkan selalu memantau informasi resmi dari BMKG atau sumber terpercaya lainnya. (*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru