Medan (harianSIB.com)Dalam menyambut Natal Oikumene Sumut yang akan digelar 20 Desember 2024, Panitia Natal Oikumene Sumut 2024 melaksanakan
Christmas Funwalk dengan diikuti 1.000 peserta. Kegiatan itu merupakan salah satu rangkaian acara untuk mendukung pelaksanaan ibadah puncak Natal Oikumene Sumut 2024.
Christmas Funwalk bertujuan mempererat tali silaturahmi antar umat gereja dan
masyarakat umum, sekaligus menjadi wadah untuk meningkatkan kebugaran melalui aktivitas olahraga.
Kegiatan dimulai dengan
senam bersama, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu pujian dan doa yang dipimpin Ketua Umum Panitia Natal Oikumene 2024 Sumut Dr
Naslindo Sirait. Sambutan hangat diberikan Dewan Pembina Dr
RE Nainggolan MM dan Benny Harianto Sihotang SE MM sebelum dimulainya funwalk dengan pengibaran bendera start secara simbolik.
Baca Juga:
Rute yang dilalui peserta dimulai dari Jalan Imam Bonjol, dilanjutkan ke Jalan RA Kartini, Jalan Diponegoro, hingga kembali ke Lapangan Benteng sebagai titik akhir.
Peserta kegiatan berasal dari berbagai kalangan, mulai dari jemaat gereja hingga
masyarakat umum, menciptakan suasana yang penuh
kebersamaan dan semangat Natal. Setelah menyelesaikan funwalk, peserta mengikuti sesi lucky draw yang memicu antusiasme tinggi. Tak hanya itu, seluruh peserta menikmati makanan dan minuman dari stand-stand
bazaar yang melibatkan
UMKM lokal, memberikan dukungan pada pelaku usaha di Sumut.
Baca Juga:
Antusiasme masyarakat terlihat dari kehadiran mereka yang datang lebih awal sebelum pukul 6 pagi. Peserta menyambut acara dengan penuh sukacita, menjadikan
Christmas Funwalk sebagai momen
kebersamaan yang bermakna.
"Kami berharap kegiatan
Christmas Funwalk dapat memberikan sukacita kepada masyarakat, sekaligus menjadi pengingat akan semangat Natal yang menginspirasi untuk berbagi dan menjalin
kebersamaan," ujarnya.
Kegiatan itu menandai semangat Natal Oikumene yang tidak hanya menjadi perayaan keagamaan, tetapi juga menjadi momentum untuk menjangkau masyarakat luas dan menumbuhkan nilai-nilai kasih serta persatuan. (**)