Kamis, 17 April 2025

RE Nainggolan : Majelis Pendidikan Kristen Sumut -Aceh Prioritaskan Konsolidasi di Kepulauan Nias

Horas Pasaribu - Selasa, 05 November 2024 18:04 WIB
75 view
RE Nainggolan : Majelis Pendidikan Kristen Sumut -Aceh Prioritaskan Konsolidasi di Kepulauan Nias
(Foto Dok /Jadi Pane)
FOTO BERSAMA: Ketua MPKW Sumut Aceh Dr RE Nainggolan, Badan Pengawas Sanggam Hutagalung dan pengurus lainnya foto bersama usai rapat,Senin (4/11) di Yayasan Kalam Kudus Medan.
Medan (harianSIB.com)

Majelis Pendidikan Kristen Wilayah (MPKW) Sumut-Aceh memprioritaskan pembentukan koordinator daerah Kepulauan Nias. Pasalnya, Yayasan Pendididikan Kristen di kepulauan Nias cukup banyak. Keputusan tersebut menguat dalam rapat perdana Pengurus MPKW Sumut-Aceh yang dilaksanakan, Senin (4/11/2024).

Rapat dipimpin Ketua MPKW Sumut-NAD Dr RE Nainggolan dihadiri badan pengawas Sanggam Hutagalung, SE, MM. Sesuai inventarisasi data Yayasan Pendidikan Kristen di Wilayah Sumut, Kepulauan Nias merupakan daerah yang cukup strategis. Seiring dengan jumlah yayasan, diikuti dengan case yang ditemukan di sana.

"Berdasarkan masukan dan analisis para majelis, kita jadikan Kepulauan Nias sebagai prioritas. Akan segera kita bentuk koordinator daerah kepulauan Nias. Sebelum itu, kita akan langsung melakukan konsolidasi ke bawah," kata RE Nainggolan usai memimpin rapat yang digelar di Yayasan Kalam Kudus 2 Medan.

Baca Juga:

Di dalam rapat disepakati juga sejumlah program kerja lainnya diantaranya penyelarasan antara tugas dan fungsi yayasan, kepala sekolah, guru. Kemudian sosialisasi tentang regulasi, dana BOS dan program lainnya.

Acara diawali dengan doa oleh St. Ir. TM Napitupulu dilanjutkan kata pengantar dari Ketua RE Nainggolan dan Sekretaris Drs. Edward Sitorus, MPd. Rapat berjalan kondusif. Turut hadir anggota DPRD Sumut Frans Dante Ginting dan Landen Marbun, SH, MH yang duduk dalam kepengurusan MPK SU-NAD.

Baca Juga:

Berbagai masukan juga disampaikan para majelis yang hadir diantaranya Jepry Sipayung, Adelina Silaen, Veronika Sitanggang, Parapat Gultom, Dana Barus, Murbanto Sinaga, Bilter Sirait dan Jadi Pane.

Pada penghujung acara rapat RE Nainggolan menekankan kepada masing-masing bidang untuk membuat program jangka pendek, menengah dan panjang serta meminta kepada pengurus dan pengawas untuk memberi janji iman dalam rangka operasional MPK. Rapat kemudian ditutup dengan doa oleh Kasmin Sembiring.(**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru