Minggu, 20 April 2025

PB PON XXI Wilayah Sumut akan Lakukan Pembekalan Ribuan Volunteer

Danres Saragih - Selasa, 30 Juli 2024 19:22 WIB
421 view
PB PON XXI Wilayah Sumut akan Lakukan Pembekalan Ribuan Volunteer
Foto: SNN/Dok
Dr Drs Ismael P Sinaga MSi
Medan (harianSIB.com)
Dalam menyukseskan Pekan Olah Raga (PON) XXI di wilayah Sumut Panitia Besar (PB) PON XXI Sumut-Aceh akan menggelar pelatihan dan pembekalan kepada ribuan volunteer atau relawan pada Agustus 2024.

"Sebelum itu, kami juga terlebih dahulu melakukan seleksi administrasi dengan sistem online. Dan ditentukan bidang mana nantinya, apakah terlibat langsung atau hanya sebagai duta di tempat masing-masing," kata Ketua Bidang SDM PON XXI wilayah Sumut, Ismael P Sinaga, kepada SIB News Network (SNN), Selasa (30/7/2024).
Ismael mengatakan, khusus kepada volunteer mahasiswa yang terlibat langsung akan diberikan sertifikat dan sertifikat itu berguna bagi mahasiswa sebagai referensi untuk kelulusan dan akan diberikan uang saku.

Disebutkannya, perekrutan relawan masih terus berlangsung secara online dengan mendaftar membuka link website mendaftar sebagai blue volunteer, relawanPON XXI 2024 Aceh Sumut, yaitu www.pon2024.id atau dipersilahkan menggunakan QR code yang ada.

Baca Juga:

Ismael mengatakan, PON Aceh-Sumut merupakan peristiwa olahraga yang belum tentu hadir dalam kurun 4 tahun sekali. Sumut pernah sebagai tuan rumah pada 1953 dan kemudian PON ke XXI kembali Sumut sebagai tuan rumah.

"Tentunya peristiwa ini sangat penting dan selaku tuan rumah, kita harus menyukseskan kegiatan PON XXI Aceh-Sumut ini," harap Ismael yang juga Kadisnaker Sumut itu.

Baca Juga:

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru