Jumat, 14 Maret 2025

Kajari Binjai Sambut Baik Kehadiran PD IWO di Era Digitalisasi

Muhammad Irsan - Kamis, 25 Juli 2024 22:22 WIB
324 view
Kajari Binjai Sambut Baik Kehadiran PD IWO di Era Digitalisasi
Foto : SNN / M Irsan
FOTO BERSAMA : Kajari Binjai Jufri SH MH (keenam dari kanan) sesi poto bersama PD IWO Binjai di Aula Kantor Kejari Binjai, di Jalan T Amir Hamzah, Kecamatan Binjai Utara, Kamis (25/7/2024).
Binjai (harianSIB.com)
Kejaksaan Negeri (Kejari) Binjai menerima kunjungan silaturahmi dari perwakilan Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Kota Binjai di Aula Kantor Kejaksaan Negeri Binjai, di Jalan T Amir Hamzah, Kecamatan Binjai Utara, Kamis (25/7/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Binjai Jufri SH MH didampingi Kasi Intel Adre Wanda Ginting dan Kasi Pidum Andri Dharma mengatakan menyambut baik kehadiran IWO di Era Digitalisasi ini dan berharap PD IWO dapat lebih berkembang dan profesional kedepannya.

" Selain silaturahmi, kunjungan ini dapat memperkuat sinergitas antara IWO dan Kejari Binjai, yang mana Insan Pers merupakan pilar keempat demokrasi sehingga perlu adanya hubungan baik dalam membuat sebuah pemberitaan yang disajikan dalam bentuk berita, baik itu cetak, televisi maupun radio, khususnya media online yang nantinya akan disebarluaskan kepada masyarakat, " ungkapnya.

Baca Juga:

Baca Juga:
AUDIENSI : Kajari Binjai Jufri SH MH saat menerima audiensi PD IWO Binjai di Aula Kantor Kejari Binjai, di Jalan T Amir Hamzah, Kecamatan Binjai Utara, Kamis (25/7/2024). (Foto : SNN / M Irsan)

Kajari juga menegaskan bahwa pihaknya selalu mengedepankan integritas dan profesionalitas dalam menjalankan tugas, fungsi dan wewenang.

" Saya selaku Kajari Binjai membuka peluang bagi rekan-rekan semua untuk saling bersinergi dalam pelaksanaan tugas kejaksaan di Kota Binjai. Semoga kita bisa bersinergi lebih baik lagi kedepannya untuk pembaharuan dan kemajuan," ucapnya.

Jufri juga berharap dukungan dari media dalam menjalankan amanah sebagai penegak hukum. " Kita ketemu dan sharing ini untuk mengetahui berbagai permasalahan dan mengevaluasi berbagai hal yang ada. Untuk itu, kami membutuhkan masukan dan dukungan semua pihak agar kedepannya lebih baik," pungkas Jufri.

Sementara itu, Ketua PD IWO Kota Binjai Surya Dharma melalui sekretaris Melky Simanjuntak menyatakan harapannya agar penegakan hukum di Kota Binjai dapat terus lebih baik.

Pada kesempatan tersebut, Melky juga memperkenalkan sedikit tentang sejarah berdirinya PD IWO kepada Kajari Binjai. Dirinya juga menyampaikan terkait pelantikan PD IWO Binjai yang rencananya akan digelar pada 8 Agustus 2024 mendatang. (**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru