Senin, 23 Desember 2024

Satlantas Polres Belawan Goes to School, Sosialisasikan Keselamatan Berkendara

Redaksi - Kamis, 21 Maret 2024 14:00 WIB
299 view
Satlantas Polres Belawan Goes to School, Sosialisasikan Keselamatan Berkendara
Foto: Istimewa
Belawan (SIB)
Mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) dan mengurangi angka pelanggaran atau meningkatkan kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas pada kalangan pelajar, Satlantas Polres Pelabuhan Belawan Goes to School, sosialisasikan keselamatan berkendara dalam rangka Operasi Keselamatan Toba 2024.

Dalam kegiatan yang berlangsung di SMP Negeri 39 Medan tersebut, personel Satlantas Polres Pelabuhan Belawan, mengimbau seluruh siswa/i tentang pentingnya menggunakan helm Standar Nasional Indonesia (SNI) saat mengendarai maupun menumpang sepeda motor. Selain itu, juga disampaikan bahwa setiap warga yang belum memiliki SIM tidak diizinkan mengendarai sepeda motor.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban SH SIK MKP melalui Kasat Lantas AKP Pittor Gultom SH kepada wartawan, Rabu (20/3) mengatakan sosialisasi tersebut bertujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan mengurangi angka pelanggaran.

"Kami berharap dengan memberikan edukasi kepada generasi muda, dapat menciptakan budaya keselamatan berkendara yang lebih baik di masa depan," ujar Kasat Lantas Polres Pelabuhan Belawan.

Operasi Keselamatan Toba 2024, merupakan program yang digalakkan oleh Polri untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas. (**)



SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru