Jumat, 14 Maret 2025

Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom Gelar Pengajian dan Kajian Nasionalisme Bersama Kiai Haji Khambali dan Mayjen Karev Marpaung

Redaksi - Jumat, 12 Januari 2024 13:50 WIB
293 view
Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom Gelar Pengajian dan Kajian Nasionalisme Bersama Kiai Haji Khambali dan Mayjen Karev Marpaung
(Foto: Dok Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom)
PENGAJIAN DAN KAJIAN: Kiai Haji Khambali ( 4 kanan dan Mayjen Purn Karev Marpaung (5 kanan) dalam pengajian dan kajian di Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom Jalan Bintang Terang Gang Bintang No 19A Mulyorejo, Kec Sunggal, Kabupaten Deliserdang (
Deliserdang (SIB)
Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom di Jalan Bintang Terang Gang Bintang No 19A Mulyorejo, Kec Sunggal, Kabupaten Deliserdang (DS), Sumatera Utara, Selasa (9/1), mengadakan pengajian yang diisi kajian nasionalisme dalam membangun bangsa ke depan.
Kegiatan diisi uraian pimpinan Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom Kiai Haji Khambali dan Mayor Jenderal (Mayjen) TNI (Purn) Karev Bakti Nusa Marpaung SSos MM.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Antartika, Dedy Richardus Sihombing, di laporannya menjelaskan, kegiatan untuk mengatukan visi misi dan derap langkah kaum nasionalis dalam membangun bangsa ke arah lebih baik sesuai flatform Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang sudah final dan mengikat.
“Dua tokoh, Kiai Haji Khambali dan Mayjen Purn Karev Bakti Nusa Marpaung sama-sama memiliki visi misi untuk membangun bangsa. Pak Kiai dari sisi religi khususnya dalam menguatkan fondasi moral religi, Mayken Karev dari sisi moral nasionalisme keindonesiaan. Beliau juga seorang pakar persenjataan sebab pernah memegang kendali dan tanggung jawab dalam jabatan Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Pertahanan Udara (Danpussenarhanud) Komando Pendidikan dan Latihan (Kodiklat) Tentara Nasional Indonesia (TNI),” sebut aktivis dan tokoh lembaga swadaya masyarakat itu.
Menurutnya, pengajian dan kajian berkala dan rutin dilakukan. “Terkait pengajian, Markaz Majelis Sholawat Ahlul Kirom, adalah lokasi terbaik. Selain dekat dengan santri juga dengan suasana asri sejuk. Mayjen Karev Marpaung sudah menjadualkan pertemuan lanjutan,” ujar Direktur YLBH Antartika dan owner Media Antartika tersebut.
KH Khambali mengurai, penguatan-penguatan dalam membangun dalam bingkai NKRI dengan ragam cara. Dari sisi agama, peran dan posisi ulama serta umaro.
“Kami menyambut baik kehadiran seorang jenderal yang mumpuni di bidangnya. Itulah sebabnya kami terus menyosialiasikan program dan kaijian pak jenderal,” sebutnya.
Mayjen Purn Karev Bakti Nusa Marpaungmenegaskan nasionalisme keindonesian harus tetap disuburkan untuk dilestarikan.
Cara itu, menurutnya, demi kesinambungan kejayaan Tanah Air. Ia menunjuk masa di mana sekarang sedang proses menuju Pemilu 14 Februari. “Memilih wakil ke legislatif. Harus diketahui rekam jejak dan track record demi kepastian NKRI,” ujarnya.
Ia menunjuk sikap dan langkahnya yang sama dalam tiap pertemuan. Baik di lingkungan pesantran maupun di luar.
Sebelumnya, lanjutnya, ia bertemu dengan tokoh masyarakat yakni Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Komite Independen Batak (KIB) Capt Tagor Aruan, Sekjen Jhon Tulus Rialdi Sitompul yang aktivis, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Forum Kebhinekaan Indonesia Bersatu (FKIB) Ustad Martono SPdI MH, aktivis Dedy Sihombing dan lainnya dengan muaranya serupa.
“Bila unsur moral religi dan moral nasionalisme terbangun kuat, mudah-mudahan Indonesia ke depan semakin kuat,” tambahnya.
Ia berpikir milienial khususnya Gen-Z harus paham perkembangan ideologi negara-negara yang terus memertahankan hegemoni masing-masing. Pancasila adalah yang terbaik di dunia. Itulah alasan harus dipertahankan dan menunjuk wakilnya di legislatif,” tambahnya.
“Sekarang, saya tetap menjalankan tugas utama sebab old soldiers never Die, even their spirit never fades. Itulah saya. Saya harus melanjutkan tanggung jawab itu via jalur politik,” jela kader partai Persatuan Indonesia (Perindo) tersebut.
Di pengajian dan kajian itu hadir sejumlah tokoh pemuda nasional. Di antaranya Ketua Umum Pemuda BKAG Samuel ‘Semy” Marpaung. (**)


SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru