Minggu, 23 Februari 2025

Kehadiran Teknologi Mudahkan Komunikasi Pengganti Kebutuhan Anggaran Perjalanan Dinas

Redaksi - Senin, 19 Juni 2023 17:52 WIB
291 view
Kehadiran Teknologi Mudahkan Komunikasi Pengganti Kebutuhan Anggaran Perjalanan Dinas
Sumber: Freepik.com
Ilustrasi Era Digital. 
Medan (SIB)
Pengamat Ekonomi dan Keuangan Gunawan Benyamin mengatakan, banyaknya anggaran perjalanan dinas di instansi pemerintah memang semestinya bisa ditetapkan skala prioritasnya, dan diukur efektifitasnya dalam memberikan solusi sejumlah rencana pembangunan pemerintah atau menyelesaikan masalah yang dihadapi.
"Jadi pada dasarnya perjalanan dinas itu memiliki urgensi yang tepat, jika dilakukan dengan target yang tepat pula," ungkap Gunawan, Minggu sore (18/6)
Disebutnya, kalau kita memang membutuhkan anggaran yang besar untuk menjaga stabilitas ekonomi nasional, khususnya dalam hal penanganan defisit pangan.
Dengan perjalanan dinas, pada dasarnya sejumlah masalah yang dihadapi atau rencana pembangunan yang dilakukan bisa mencontoh tempat lain yang lebih berpengalaman dengan masalah atau situasi yang tidak jauh berbeda.
Di sisi lainnya, kehadiran teknologi saat ini bisa memudahkan komunikasi atau bahkan mengganti kebutuhan anggaran untuk perjalanan dinas. Nah di sinilah tantangan bagi pemerintah khususnya dinas terkait untuk melakukan pendekatan yang lebih ekonomis dalam melakukan perjalanan dinasnya.
Dan pastikan jika pilihannya menghemat anggaran, akan tetapi hasil yang dharapkan dengan lebih memanfaatkan teknologi seperti zoom meeting dan sejenisnya, tidak lantas mengurangi kualitas kebijakan yang dihasilkan.
Di tengah situasi ekonomi yang sedang megalami tekanan, penghematan bisa menjadi solusi untuk membuat anggaran yang terpakai lebih berdaya guna untuk pembangunan. Dan pemerintah bisa memangkas anggaran perjalanan dinas yang tidak perlu, yang bisa digunakan untuk peruntukan lainnya yang lebih bermanfaat bagi masyarakat, imbuh Gun.(A1/r)


Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru