Rabu, 12 Maret 2025

Siswa SMA Ditemukan Tewas Terikat di Dalam Sumur

Redaksi - Kamis, 15 Desember 2022 20:05 WIB
505 view
Siswa SMA Ditemukan Tewas Terikat di Dalam Sumur
Foto : SHUTTERSTOCK
Ilustrasi

Warga Gang Jambu, Desa Serba Jadi, Dusun 4 Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang dihebohkan dengan temuan mayat di dalam sumur, Kamis (15/12/2022). Mayat korban ditemukan mengenakan pakaian SMA dengan kondisi leher terikat dasi.

Diwawancarai di lokasi, salah seorang warga sekitar Rian (35) mengatakan, mayat korban pertama kali diketahui karena warga curiga dengan bau menyengat dari dalam sumur.

Setelah melihat ke dalam sumur, jelasnya, warga mendapati mayat korban tersebut dalam keadaan telungkup mengapung di dalam sumur. Selanjutnya, temuan itu dilaporkan warga kepada perangkat desa.

"Saat ditemukan, mayat korban dalam keadaan mengapung dan ditutupi dengan rumput. Setelah dievakuasi petugas, korban mengenakan pakaian pelajar SMA dan tubuhnya dalam keadaan hampir membusuk. Leher korban juga dalam keadaan terjerat dasi, diduga dibunuh," katanya.

Setelah petugas melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), lanjutnya, mayat korban dibawa ke Rumahsakit Bhayangkara Medan untuk kepentingan otopsi.
Dikonfirmasi melalui telepon seluler, Kapolsek Sunggal Kompol Chandra Yudha Pratama SH SIK menjelaskan, korban L (17) warga Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang. Korban merupakan siswi salah satu sekolah swasta di Deliserdang.

"Kasus itu masih dalam penyelidikan. Kami sudah melakukan olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi. Korban juga sudah dibawa ke RS Bhayangkara Medan untuk diotopsi," jelasnya. (A16/ A14)





Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru