Kamis, 19 Desember 2024

Meski Diguyur Hujan, Personel Polrestabes Medan Tetap Semangat Laksanakan Apel

Redaksi - Kamis, 04 Agustus 2022 15:33 WIB
320 view
Meski Diguyur Hujan, Personel Polrestabes Medan Tetap Semangat Laksanakan Apel
Foto Dok/Polrestabes Medan
TETAP LAKSANAKAN APEL: Di bawah guyuran hujan, personel Polrestabes Medan tetap melaksanakan apel yang dipimpin Wakapolrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan di Mapolrestabes, Kamis (4/8/2022).

Hujan yang mengguyur Kota Medan pada, Kamis (4/8/2022) pagi, tidak menyurutkan semangat personel Polrestabes Medan untuk melaksanakan apel pagi di Mapolrestabes.

Dalam kondisi basah-basahan, personel Polrestabes Medan tampak antusias mengikuti apel pagi yang dipimpin oleh Wakapolrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan.

Apel tersebut juga dihadiri Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny W Siregar, Kasat Samapta Kompol Pardamean Hutahaean, Kasi Propam Kompol M Tomi. Pama Sat Lantas, Pama Sat Samapta, Brigadir Sat Samapta, Brigadir Sat Lantas dan ASN Sat Lantas.

Dalam arahannya, Wakapolrestabes Medan mengucapkan terimakasih kepada personel yang telah bekerja keras memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Di bawah guyuran hujan, kita melaksanakan apel. Semoga membawa rezeki dan semangat kepada kita semua," kata AKBP Yudhi.

Wakapolrestabes juga berpesan kepada para personel agar melaksanakan penjagaan dan pengaturan lalulintas dalam rangka menjaga Kamseltibcar Lantas dan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

"Mohon rekan-rekan dalam melaksanakan tugas agar mengutamakan norma-norma yang baik. Ciptakan rasa aman di tengah-tengah masyarakat. Laksanakan dengan semangat dan tetap humanis," pungkasnya.(A14)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru