Jumat, 14 Maret 2025

Wartawan Unit Polrestabes Medan Buka Puasa Bersama

Redaksi - Sabtu, 30 April 2022 15:55 WIB
504 view
Wartawan Unit Polrestabes Medan Buka Puasa Bersama
Foto: SIB/Roy Damanik
BUKA PUASA BERSAMA: Wartawan Unit Polrestabes Medan berbuka puasa bersama, di ruang Media Center Polrestabes Medan Jalan HM Said Medan, Jumat (29/4/2022). 
Medan (harianSIB.com)

Wartawan Unit Polrestabes Medan berbuka puasa bersama, di ruang Media Center Polrestabes Medan Jalan HM Said Medan, Jumat (29/4/2022). Acara itu berlangsung dengan nuansa persaudaraan antar sesama wartawan yang biasa meliput berita kriminal di Polrestabes Medan.

Ketua Wartawan Unit Polrestabes Medan, Iwan Suherman mengatakan, buka puasa bersama tersebut sudah 5 tahun terakhir dilakukan setiap bulan Ramadan.

"Tujuannya untuk merajut tali silaturahmi dan membangun kekompakkan sesama wartawan Unit Polrestabes Medan," katanya, seperti dilaporkan jurnalis SIB Roy Damanik.

Dikatakannya, makanan dan minuman untuk berbuka puasa bersama tersebut berasal dari swadaya pengurus wartawan unit Polrestabes Medan.

"Meski Hari Raya Idul Fitri 1443 H pada 2 Mei 2022 masih dua hari lagi, kami mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, minal aidin walfaizih mohon maaf lahir dan batin," kata Iwan Suherman. (*)


Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru