Medan (SIB)
Rektor Universitas Negeri Medan (Unimed) Dr Syamsul Gultom mewisuda 1.580 lulusan periode Februari 2021 secara daring, Rabu (17/2).
“Atas nama pribadi, pimpinan dan seluruh sivitas akademika Unimed, kami mengucapkan selamat atas kelulusan saudara dan gelar akademik yang diraih sesuai dengan bidang ilmu masing-masing,†kata Rektor Unimed Dr Syamsul Gultom SKM, MKes.
Rektor mengatakan pelaksanaan wisuda daring ini sebenarnya sungguh tidak diinginkan bersama, namun karena kondisi dan situasi pandemi Covid-19 di Indonesia, belum memperbolehkan untuk mengadakan kegiatan apapun yang mengumpulkan banyak massa.
“Saya mengajak, bahwa di balik kegiatan wisuda daring ini, ada kepentingan yang lebih besar yakni kesehatan masyarakat untuk terhindar dari Covid-19 yang hingga saat ini belum reda,†jelasnya.
Rektor menyebutkan, wisuda bukanlah menyatakan masa belajar telah berakhir, justru sebaliknya merupakan sebuah titik pangkal perjuangan yang baru dalam mengimplementasikan kemampuan yang sudah dimiliki selama studi di Unimed. Gelar akademik dan keahlian yang diperoleh menjadi modal yang dapat memberikan kesempatan yang lebih besar untuk berkiprah, berkarya dan meniti karir untuk meraih kesuksesan mengembangkan pengetahuan dan skill yang dibutuhkan di dunia kerja.
Dikatakan rektor, di era keterbatasan pandemi Covid-19 saat ini, para wisudawan dituntut untuk dapat memiliki rasa empati, kepedulian, sense of belonging dan kemahiran di bidang IT. Semua aktivitas pendidikan, pemerintahan dan hampir semua sektor kehidupan sudah berbasis IT, sebagai upaya mengurangi kontak fisik untuk pencegahan penyebaran Covid-19.
Berbagai aktivitas akademik di Unimed diharapkan membentuk menjadi lulusan unggul yang memiliki kompetensi, skill dan keahlian sesuai bidang ilmu yang digeluti.
Rektor berharap agar wisudawan secara personal tetap memperkuat skill yang dibutuhkan di era industri saat ini, agar mampu bersaing di dunia kerja yang semakin kompetitif.
“Kami pimpinan saat ini juga sudah menetapkan terobosan baru untuk pengembangan dan peningkatan kualitas mutu lulusan, kualitas dosen dan kualitas kurikulum dengan menyesuaikan perkembangan era digital dan kebutuhan pasar kerja. Kami berharap lulusan Unimed ke depan terus dapat bersaing dan tetap dinanti dunia kerja,†kata rektor.(M01/c)
Sumber
: Hariansib edisi cetak