Pakpak Bharat
(harianSIB.com)Kapolres Pakpak Bharat AKBP Pebriandi Haloho memimpin langsung evakuasi mobil
Toyota Avanza (D 1217 SHJ) yang terguling ke jurang sedalam 70 meter di Jalan Lintas Nasional
Sidikalang-
Subulussalam, Km 45-46 Dusun Lae Ikan,
Desa Tanjung Mulia,
Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe, Rabu (23/4/2025). Kejadian ini viral di
media sosial setelah diunggah oleh warga setempat.
Berdasarkan kesaksian Fardidi Habsi (39) dan Hadiwirawan (46), warga Simeulue yang saat itu mengemudikan ambulans jenazah dari Subulussalam, mobil Avanza hitam tersebut berada di depan mereka dalam perjalanan menuju Jambi. Akibat hujan deras, jalanan licin dan tikungan tajam membuat mobil kehilangan kendali hingga terjun ke jurang.
Korban yang diketahui berada di dalam mobil adalah Heri (pengemudi), Gigi, dan Balki (nama panggilan). Kapolres bersama Kasat Lantas AKP Aswin Irwan dan Kapolsek Sukaramai AKP Sukanto Berutu langsung meninjau lokasi dan berkoordinasi dengan BPBD setempat. Medan evakuasi yang berat, dengan jurang dalam dan sungai berarus deras di bawahnya, mengharuskan penggunaan alat bantu khusus.
Baca Juga:
"Kami telah berkoordinasi dengan BPBD Provinsi dan instansi terkait untuk mempercepat pencarian," kata AKP Aswin Irwan melalui keterangan resmi.
Polisi mengimbau pengendara lebih berhati-hati saat melintasi ruas jalan tersebut, terutama dalam cuaca hujan. Faktor jalan licin dan tikungan tajam kerap memicu kecelakaan.(**)
Baca Juga:
Editor
: Bantors Sihombing