Rabu, 16 April 2025

Polres Sibolga Berikan MBG kepada Siswa SD dan SMP di Sibolga

Marlon Pasaribu - Selasa, 15 April 2025 13:15 WIB
188 view
Polres Sibolga Berikan MBG kepada Siswa SD dan SMP di Sibolga
Foto: Dok/Humas Polres Sibolga
Bhabinkamtibmas Polres Sibolga menyaksikan para siswa menikmati makanan bergizi saat kegiatan MBG di SMP Negeri di Sibolga, Senin (14/4/2025).
Sibolga(harianSIB.com)

Polres Sibolga memberikan Makanan Bergizi Gratis (MBG) kepada pelajar SD Negeri 084085 Sibolga, SD Negeri 084084 Sibolga, SMP Negeri 3 Sibolga dan SMP Negeri 1 Sibolga secara terpisah di sekolah masing-masing, Senin (14/4/2025).

Menurut Kasihumas Polres Sibolga, AKP Suyatno, dalam keterangan tertulis, kegiatan ini dilaksanakan untuk mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo untuk meningkatkan gizi para siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Baca Juga:


Dengan adanya program ini, kata Suyatno, diharapkan para siswa mendapatkan asupan makanan yang sehat dan bernutrisi untuk menunjang tumbuh kembang mereka serta meningkatkan konsentrasi belajar di sekolah.

Baca Juga:

"Kegiatan MBG dipimpin Badan Gizi Nasional dengan membagikan sebanyak 1.903 kotak makanan bergizi kepada siswa," katanya.

Suyatno mengatakan, kegiatan MBG disambut baik oleh pihak sekolah dan para siswa yang tampak antusias menerima makanan bergizi yang telah disiapkan.


"Kegiatan MBG ini merupakan bentuk kepedulian negara dan diharapkan dapat membantu para siswa mendapatkan asupan nutrisi yang lebih baik, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat," katanya.

Turut hadir Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran Gerobak Aiptu Maman Lubis, personel Sat Intelkam Polres Sibolga, Kepala SD 084085 Rizkiyah Try Putri Lubis, Kepala SD 084084 Lena Siregar, Kepala SMPN 3 Syahrul Mahyuddin Siregar, Kepala SMPN 1 Siti Zubaidah Siregar beserta para guru dan staf pengajar. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru