Rabu, 16 April 2025

Usai Libur Lebaran, Bupati Palas Pimpin Apel Perdana: Tegaskan Disiplin dan Loyalitas ASN

Robert Nainggolan - Rabu, 09 April 2025 13:38 WIB
495 view
Usai Libur Lebaran, Bupati Palas Pimpin Apel Perdana: Tegaskan Disiplin dan Loyalitas ASN
SNN/Robert Nainggolan
Bupati Palas Putra Mahkota Alam melakukan pengecekan kehadiran ASN, P3K dan non-ASN kepada Kabid Kedaruratan BPBD, Salfator Indra P. Sitorus. Rabu (9/4/2025)
Padang Lawas(harianSIB.com)

Pemerintah Kabupaten Padang Lawas (Palas) menggelar apel gabungan perdana pasca libur panjang Idulfitri 1446 H, Rabu (9/4/2025) pagi. Apel yang berlangsung di lapangan kantor Bupati Palas, Jalan Komplek Perkantoran SKPD Terpadu Sibuhuan, dipimpin langsung oleh Bupati Putra Mahkota Alam Hasibuan, SE.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K), dan tenaga non-ASN dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Baca Juga:

Tampak hadir Wakil Bupati H Achmad Fauzan Nasution SHI MPdI, Sekretaris Daerah Arpan Nasution SSos, para staf ahli, asisten, camat, serta pimpinan OPD se-Kabupaten Padang Lawas.

Dalam sambutannya, Bupati Putra Mahkota Alam menyampaikan ucapan Idulfitri kepada seluruh peserta apel. "Selamat Idulfitri 1446 H. Minal aidzin walfaizin, mohon maaf lahir dan batin," ucapnya.

Baca Juga:

Bupati menegaskan pentingnya semangat kerja sama dan loyalitas di lingkungan pemerintahan, khususnya dalam melayani masyarakat.
"Jika kita bersatu, kita adalah kekuatan besar. Kita bisa menciptakan perubahan lewat program-program yang menyentuh langsung masyarakat," tegasnya.

Ia juga mengajak seluruh ASN, P3K, dan non-ASN untuk menjaga kedisiplinan dan memahami tugas masing-masing dengan sungguh-sungguh.
"Sekecil apapun peran kita, sangat berpengaruh terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Padang Lawas," tambahnya.

Apel ini merupakan bagian dari komitmen Pemkab Palas dalam meningkatkan kinerja pasca libur Lebaran, sejalan dengan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin PNS, serta Peraturan BKN Nomor 6 Tahun 2022.

Mengakhiri sambutan, Bupati berharap seluruh jajaran tetap berpegang teguh pada semangat pengabdian. "Semoga Allah SWT senantiasa meridai langkah kita. Mari luruskan niat, teruslah bermanfaat demi Padang Lawas yang lebih maju," pungkasnya.

Usai apel, Bupati bersama Wakil Bupati, Sekda, dan jajaran melakukan pengecekan langsung ke barisan OPD yang hadir.(**)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru