Selasa, 15 April 2025

Sempat Mecet Beberapa Jam karena Laka Beruntun, Jalinsum Aekkanopan Lancar Kembali

Chairul Fahmi Matondang - Rabu, 09 April 2025 13:35 WIB
419 view
Sempat Mecet Beberapa Jam karena Laka Beruntun, Jalinsum Aekkanopan Lancar Kembali
Foto : SNN / Chairul Matondang
Jalinsum Aekkanopan terlihat lancar, Rabu (9/4/2025) sekira pukul 12.00 WIB dan beberapa jam sebelumnya, terjadi kemacetan di Jalinsum tersebut.
Aekkanopan(harianSIB.com)

Sempat terjadi kemacetan beberapa jam di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Aekkanopan karena ada terjadi kecelakaan (laka) beruntun di Jalinsum Desa Aekledong, Kabupaten Asahan, Rabu (9/4/2025) dini hari.

Informasi diperoleh, laka beruntun antara bus, mobil dan unit truk itu terjadi, sekira pukul 04.00 WIB. Arus lalu lintas normal dan lancar kembali, sekira pukul 11.00 WIB.

Baca Juga:

Sebelum lalu lintas normal kembali, petugas kepolisian turun ke lokasi membantu, mengevakuasi kendaraan yang bertabrakan.

Bambang, warga yang tinggal di Desa Damulipekan, Kecamatan Kualuh Selatan, menyebutkan, sekira pukul 10.30 WIB, antrean kendaraan mencapai sekira 10 Km dari arah Pekanbaru menuju Medan.

Baca Juga:

" Kendaraan yang antrean itu, kebanyakan mobil dan bus, " kata Bambang.

Kanit Lantas Polsek Kualuh Hulu, Polres Labuhanbatu, Iptu Sudibyo menyebutkan, kemacetan yang terjadi di Jalinsum Aekkanopan, Kecamatan Kualuh Hulu sampai ke Kecamatan Kualuh Selatan, karena ada terjadi laka beruntun di Jalinsum Aekledong, Kabupaten Asahan.

" Sempat terjadi kemacetan beberapa jam di Jalinsum Wilayah Hukum Unit Lantas Polsek Kualuh Hulu dan juga terjadi antrean kendaraan bermotor sepanjang beberapa kilo meter dari arah Rantauprapat menuju Kisaran, " katanya.(**)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru