Minggu, 23 Maret 2025

Dandim 0210/ TU Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2025 di Taput

Bongsu Batara Sitompul - Kamis, 20 Maret 2025 23:19 WIB
90 view
Dandim 0210/ TU Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2025 di Taput
MEMERIKSA BARISAN : Dandim 0210 / TU Letkol Inf Saiful Rizal bersama Kapolres Taput AKBP Ernis Sitinjak, Pj Sekda Taput David Sipahutar, Kasi Intel Kejari Taput dan Ketua PN Tarutung Martha Napitupulu memeriksa kesiapan barisan personel apel. (Foto SNN :
Tapanuli Utara(harianSIB.com)
Dalam persiapan pengamanan libur nasional perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polres Tapanuli Utara (Taput) bersama forum komunikasi pimpinan daerah ( Forkopimda ) melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Ketupat Toba 2025 di Terminal Madya Tarutung, Kamis ( 20/3/2025).

Dalam apel gelar pasukan tersebut, Dandim 0210/TU Letkol Inf Saiful Rizal, bertindak sebagai pimpinan apel.

Pada kesempatan itu turut hadir Pj Sekda Taput David Sipahutar, Kapolres Taput AKBP Ernis Sitinjak, Kasi Intel Kejari Taput Mangasi Simanjuntak, Ketua Pengadilan Negeri Tarutung Marta Napitupulu.

Baca Juga:

Selain itu turut juga hadir Wakapolres Kompol SP Anak Ampun, Kasat Pol PP Taput Rudi Sitorus,Kadis Perhubungan Eliston Lumbantobing. Was Satpel Terminal Madya Tarutung Irham Muliyono, Asisten 1 Pemkab Taput Bahal Simanjuntak, Danki Yonif A 123/ Rajawali Lettu Inf N Pangaribuan, Manager PLN Tarutung Jefri Manik dan Para PJU dan Kapolsek sejajaran Polres Taput.

Perserta apel terdiri dari 2 pleton personel TNI, 2 pleton personel Polri,
1 pleton personel Dinas Perhubungan, 1 pleton personel Sat Pol-PP dan Damkar,
1 pleton personel BPBD Taput dan petugas Dinas Kesehatan dan anggota Pramuka.

Baca Juga:

Dalam sambutanya, Dandim 0210/ TU Letkol Inf Saiful Rizal menyampaikan, apel gelar pasukan ini merupakan bentuk komitmen untuk memastikan kesiapan personel dan Sarpras, serta memperkuat sinergisitas dengan stakeholder. Kiranya Operasi Ketupat 2025 dalam rangka pengamanan mudik perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

" Berdasarkan survei Kemenhub RI, potensi pergerakan masyarakat selama libur Lebaran 2025 mencapai angka 52% dari total jumlah penduduk Indonesia atau setara 146,48 juta orang, " jelasnya.

Dandim mengatakan, jumlah ini diperkirakan akan dapat berubah sewaktu-waktu, mengingat pengalaman pada pengamanan Lebaran tahun 2024 yang lalu.

" Jumlah realisasi pemudik jauh lebih besar dibanding angka survei. Oleh karena itu, pemerintah juga memprediksi bahwa puncak arus mudik akan terjadi pada tanggal 28 sampai tanggal 30 Maret 2025. Dan puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada 5 sampai 7 April 2025, " terangnya.

Dandim mengingatkan, pelayanan yang ramah dan responsif harus menjadi prioritas selama pengamanan mudik Lebaran 2025. Tampilkan sosok petugas yang humanis, berikan edukasi dan himbauan kepada pengemudi untuk istirahat sejenak guna menghindari microsleep.

" Lakukan pengecekan kesehatan pengemudi, kondisi kendaraan, kesiapan rambu- rambu dan lampu penerangan, serta siagakan personel pada titik-titik rawan kecelakaan , " ujarnya.

Dandim juga mengatakan, optimalkan layanan call center 110 sebagai hotline pelayanan, pengaduan dan pelaporan tanggap darurat, baik terhadap gangguan Kamtibmas maupun kemacetan pada jalur mudik.

" Saya juga mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada seluruh umat Islam. Semoga di bulan yang penuh rahmat ini, kita senantiasa mendapatkan ampunan dalam menyambut hari kemenangan dengan hati yang suci. Selamat bertugas di lapangan kepada personel yang ditugaskan dan tetap jaga kesehatan serta berikan sikap yang humanis , " pungkasnya. (*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru