Hal itu dikatakan Bupati Simalungun Anton Achmad Saragih, didampingi Wakil Bupati Benny Gusman Sinaga, saat meninjau lokasi banjir bandang di Parapat, Kecamatan Girsang Sipanganbolon, Senin (17/3/2025).
Baca Juga:
"Kita akan lakukan normalisasi sungai. Juga akan melihat bagaimana kondisi dan situasi ke depan," kata Anton, yang juga didampingi Dandim 0207/Sml Letkol Inf Slamet Faojan.
Selain meninjau lokasi banjir di Jalan Sisingamangaraja Parapat, rombongan bupati juga meninjau RSUD Parapat. Kawasan itu dipenuhi material banjir berupa batu dan air berlumpur.
Baca Juga:
Terjadinya banjir bandang itu akibat meluapnya air dari Sungai Batugaga yang mengalami penyempitan karena bebatuan.
Diketahui, tidak ada korban jiwa akibat banjir bandang. Namun, dampaknya sangat dirasakan masyarakat. Kerugian materil cukup besar karena kerusakan bangunan rumah.
Kondisi terkini pasca pembersihan material banjir, arus lalu lintas kembali normal di Parapat terutama di Jalan Sisingamangaraja. Namun, terkadang dilakukan sistem buka tutup jalan karena masih dilakukan proses pembersihan. (*)
Aekkanopan(harianSIB.com)Wakil Bupati (Wabup) Labuhan Batu Utara (Labura), H Samsul Tanjung, menghadiri peringatan Nuzul Quran di Masjid Ray
Medan(harianSIB.com)Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui IM3 meluncurkan kampanye Simpelnya IM3, Temukan Makna untuk Bersama yang menaw
Gaza City(harianSIB.com)Otoritas pertahanan sipil Jalur Gaza melaporkan lebih dari 220 orang tewas akibat serangan udara terbaru Israel terh
Tapteng(harianSIB.com)Tiga unit rumah milik warga di Lingkungan III Kelurahan Sibabangun, Kecamatan Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah, t