Senin, 17 Maret 2025

Melati Indah Shooting Club (MISC) Perbaungan Bagikan Takjil untuk Masyarakat

Muhammad Arif Hidayatullah - Minggu, 16 Maret 2025 21:06 WIB
148 view
Melati Indah Shooting Club (MISC) Perbaungan Bagikan Takjil untuk Masyarakat
(Foto: Dok/ MISC Perbaungan).
FOTO BERSAMA: Pengurus Melati Indah Shooting Club Perbaungan foto bersama dan bagikan takjil untuk masyarakat, Minggu (16/3/2025).
Sergai (harianSIB.com)
Dalam menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, puluhan anggota Melati Indah Shooting Club (MISC) Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) membagikan takjil kepada masyarakat pengguna jalan raya, Kegiatan ini berlangsung di Jalan Waringin, Dusun Rambutan Kecamatan Perbaungan, Minggu (16/3/2025).

Ketua MISC, Andi Irmawan, didampingi Ketua Perbakin Kabupaten Sergai, Irwansyah Chaniago, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.

"Kami ingin berbagi rasa kepada sesama, dan semoga kegiatan ini bermanfaat serta mendapatkan rahmat dan berkah dari Allah SWT," ujarnya dalam keterangan pers yang diterima Jurnalis SIB News Network (SNN) di Seirampah.

Baca Juga:

Andi menambahkan, sejak didirikan, MISC telah banyak memberikan kontribusi positif dalam membantu berbagai kegiatan pemerintahan, mulai dari tingkat desa, kabupaten, hingga provinsi.

"Kami berharap MISC terus berkiprah, terutama di Kabupaten Serdangbedagai," tambahnya.

Baca Juga:

Kegiatan pembagian takjil ini dilaksanakan secara swadaya dan diharapkan dapat membantu masyarakat, khususnya masyarakat yang membutuhkan. Ia juga mengajak seluruh anggota MISC untuk terus memberikan yang terbaik untuk klub dan, yang lebih penting, untuk membela kepentingan masyarakat luas.

Selanjutnya, kegiatan sosial ini ditutup dengan acara buka puasa bersama yang diadakan di Rumah Makan Bahagia, Simpang Tiga Perbaungan. (*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru