Jumat, 14 Maret 2025

Wabup Palas Serahkan 6 SK Plt Pimpinan OPD dan Camat

Robert Nainggolan - Kamis, 13 Maret 2025 23:17 WIB
183 view
Wabup Palas Serahkan 6 SK Plt Pimpinan OPD dan Camat
SNN/Robert Nainggolan
Usai penyerahan SK, Wabup Palas H Achmad Fauzan Nasution foto bersama Sarwedi Hasibuan yang ditugaskan kembali menjadi Camat Barumun Tengah bersama 3 Plt Pimpinan OPD dan 2 Plt Camat. Kamis (13/3/2025)
Sibuhuan (harianSIB.com)
Wakil Bupati (Wabup) Padang Lawas H Achmad Fauzan Nasution menyerahkan 6 SK Plt Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan camat, satu diantaranya yakni Plt Camat Barumun Selatan Sarwedi Hasibuan penugasan kembali menjadi Camat Barumun Tengah.

Penyerahan SK tersebut Wabup Palas didampingi Sekda Arpan Nasution, Asisten I Panguhum Nasution dan Asisten III Drs Amir Sholeh Nasution, Tenaga Ahli HM Ridho Harahap serta pimpinan OPD terkait di ruang kerja Bupati di Komplek perkantoran SKPD Terpadu, Sibuhuan. Kamis (13/3/2025).

SK Plt diberikan kepada Kholil Siregar sebelumnya menjabat Kepala Puskesmas Sihapas Barumun menjadi Plt Kepala BKPSDM, Sahrun Syah Siregar sebelumnya menjabat Kabid Hubungan Industri dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja pada Disnaker menjadi Plt Kepala Disnaker.

Baca Juga:

Kemudian, Mhd Khaidir Harahap dengan sebelumnya menjabat kabatan Sekretaris Bappeda menjadi Plt Kepala DLH, Sarwedi Hasibuan dengan sebelumnya Plt Camat Barumun Selatan penugasan kembali menjadi Camat Barumun Tengah.

Posisi Plt Camat Barumun Selatan digantikan Ali Basri Nasution dengan sebelumnya menjabat Kasi Tata Pemerintahan di Kantor Camat Barumun Selatan dan Abdollah Harahap dengan sebelumnya menjabat Sekcam Sihapas Barumun menjadi Plt Camat Aek Nabara Barumun.

Baca Juga:

"Semoga dengan amanah ini, kinerja kita makin meningkat sebagai pelayanan masyarakat khususnya di Kabupaten Padang Lawas ini," kata Wabup Palas. (**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru