Jumat, 25 April 2025

Polres Tanah Karo Bersihkan Material Longsor di Desa Mbetung

Theopilus Sinulaki - Senin, 30 Desember 2024 19:01 WIB
471 view
Polres Tanah Karo Bersihkan Material Longsor di Desa Mbetung
Foto: Dok/Humas Polres Karo
Polsek Juhar dibantu warga setempat membersihkan tanah longsor di ruas jalan di Desa Mbetong Desa Juhar, Kecamatan Juhar, Kabupaten Karo, Senin (30/12/2024).
Karo (harianSIB.com)

Polres Tanah Karo melalui personel Polsek Juhar membersihkan material tanah longsor di jalan penghubung Desa Mbetong - Desa Juhar, Kecamatan Juhar, Kabupaten Karo, Senin (30/12/2024), sekira pukul 06.00 WIB.

Kapolsek Juhar AKP A Nainggolan menjelaskan, longsor disebabkan curah hujan tinggi yang berlangsung sejak Minggu malam, 29 Desember 2024, pukul 22.00 WIB hingga dini hari, pukul 03.30 WIB.

Baca Juga:

Disebutkan, korban jiwa dalam peristiwa itu tidak ada. Material longsor berupa tanah, dahan dan ranting pohon menutupi badan jalan sepanjang 20 meter. Akibatnya, akses jalan tidak dapat dilalui kendaraan roda dua dan roda empat.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Karo untuk mendatangkan alat berat guna mempercepat pembersihan jalan. Berdasarkan informasi yang diterima, alat berat kini sudah dalam perjalanan menuju lokasi bencana," kata Kapolsek.

Baca Juga:

Sementara menunggu kedatangan alat berat, personel Polsek Juhar bersama pemerintah kecamatan dan masyarakat setempat bergotongroyong membersihkan material longsor secara manual menggunakan alat seperti cangkul dan peralatan lainnya.

Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto melalui Kabag Ops, Kompol Eddy Sudrajat memastikan akan terus memantau perkembangan di lokasi dan menjaga kelancaran akses jalan yang vital bagi masyarakat. Hingga berita ini diturunkan, alat berat diperkirakan akan segera tiba di lokasi. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru