Setibanya di stadion, Presiden Jokowi disambut hangat oleh warga Kota Kisaran yang telah berkumpul di lokasi. Beberapa warga bahkan berteriak meminta kesempatan untuk berfoto bersama Presiden.
Antusiasme warga terlihat jelas saat mereka berbaris di sepanjang jalan kota, yang menjadi jalur menuju acara peresmian Gerbang Tol Kisaran. Ini adalah kali kedua Presiden Jokowi berkunjung ke Kota Kisaran, dan kedatangannya kembali disambut meriah oleh masyarakat.
Baca Juga:
Veronica, salah seorang warga Kisaran, mengungkapkan rasa bangganya terhadap kinerja Presiden Jokowi selama masa jabatannya.
"Saya sangat bangga dengan beliau. Banyak pembangunan yang sudah terealisasi sejak Jokowi menjadi Presiden. Contohnya, Gerbang Tol yang baru ini. Dulu, perjalanan ke Kota Medan bisa memakan waktu hingga empat jam, sekarang dengan tol hanya sekitar satu setengah jam. Bahkan untuk sekadar ngopi ke Medan sekarang sangat mudah," ujarnya.(**)
Baca Juga:
Tebingtinggi (harianSIB.com)Sebanyak 2 unit rumah toko (Ruko) yang terletak di Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Pabatu, Kecamatan Padanghulu,
Medan (harianSIB.com)Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Sidorame memperingati Jumat Agung pada Jumat, 18 April 2024. Perayaan itu di
Jakarta (harianSIB.com) Pendiri Sanggar Tari Simalungun Home Dancer (Sihoda), Laura Tias Avionita Sinaga, menemui Anggota DPD RI Pdt Pe