Rabu, 16 April 2025

Rumah Orang Tua Sekjen KNPI Tapteng Dibakar Orang Tak Dikenal

Caong Tobing - Kamis, 10 Oktober 2024 12:46 WIB
599 view
Rumah Orang Tua Sekjen KNPI Tapteng Dibakar Orang Tak Dikenal
Foto SNN
Rumah orang tua Raju Firmanda Hutagalung yang dibakar OTK saat ini Polisi melakukan olah TKP.
Tapanuli Tengah (harianSIB.com)
Rumah orang tua Raju Firmandah Hutagalung, Sekretaris Jenderal Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Tapanuli Tengah (Tapteng), dibakar oleh orang tak dikenal (OTK). Insiden tersebut terjadi pada Kamis, 10 Oktober 2024, sekitar pukul 03.00 WIB di Kelurahan Sibuluan Nalambok, Kecamatan Pandan, Tapteng.

Kejadian ini telah dilaporkan ke Polres Tapteng. Kasat Reskrim Polres Tapteng, AKP Arlin Harahap, saat dikonfirmasi melalui telepon, membenarkan peristiwa tersebut. Pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dengan memasang garis polisi serta mengamankan beberapa barang bukti, termasuk satu botol berisi minyak pertalite dan sebuah topi yang diduga milik pelaku.

"Kami masih menyelidiki motif dari pembakaran ini," ujar AKP Arlin Harahap.

Baca Juga:

Sementara itu, Raju Firmandah Hutagalung menduga insiden ini terkait dengan kritik-kritiknya terhadap dugaan kasus korupsi di Pemerintah Kabupaten Tapteng, salah satunya dugaan korupsi BOK dan jasa pelayanan (jaspel) di Dinas Kesehatan Tapteng. Kasus tersebut saat ini tengah ditangani oleh Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, dan Kepala Dinas Kesehatan, Nursyam, telah ditahan.

"Selain kasus itu, saya juga sering mengkritisi kelompok koruptor lainnya. Mungkin ini adalah efek dari apa yang saya lakukan. Meski demikian, saya dan keluarga tidak gentar," ungkap Raju.

Baca Juga:

Raju menambahkan, insiden ini justru memperkuat tekadnya untuk terus memperjuangkan perubahan di Tapteng agar menjadi wilayah yang adil dan maju.

"Ini bagian dari perjuangan. Tidak ada yang bisa dicapai dengan mudah. Jika ini adalah bagian dari risiko, saya siap menerimanya," tutup Raju. Ia juga berharap pihak kepolisian segera mengungkap pelaku atau dalang dari pembakaran ini dan menangkap mereka secepatnya. (**)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru