Minggu, 20 April 2025

OMP Toba 2024, Polsek Kualuh Hulu Polres Labuhanbatu Kawal Gudang Logistik KPU Labura

Efran Simanjuntak - Senin, 30 September 2024 21:37 WIB
238 view
OMP Toba 2024, Polsek Kualuh Hulu Polres Labuhanbatu Kawal Gudang Logistik KPU Labura
Foto: Dok/Humas
KAWAL GUDANG: Tim Polsek Kualuh Hulu, Polres Labuhanbatu, mengawal gudang logistik KPU Labuhanbatu Utara, Senin (30/9/2024).
Labuhanbatu (harianSIB.com)

Tim Polsek Kualuh Hulu, Polres Labuhanbatu, memperketat pengamanan di sejumlah objek vital. Kantor KPU Labuhanbatu Utara, gudang logistik KPU, dan Kantor Bawaslu Labura menjadi sasaran prioritas pengamanan pihak Polsek Kualuh Hulu.

"Selain patroli, tim pengamanan juga melakukan pengawalan di lokasi-lokasi vital tersebut untuk memastikan situasi aman dan kondusif, menyusul masuknya logistik Pilkada pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur dan Bupati-Wakil Bupati Labura," kata Kapolres Labuhanbatu melalui Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Nelson Silalahi SH MH kepada wartawan, Senin (30/9/2024).

Kapolsek juga menyebut, patroli dilakukan untuk tujuan utama mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang dapat mengancam kelancaran tahapan Pilkada Serentak 2024.

Baca Juga:

"Dengan meningkatnya aktivitas politik menjelang hari pemungutan suara, kami berkomitmen untuk memberikan pengamanan maksimal di kantor penyelenggara Pemilu serta gudang penyimpanan logistik Pilkada," sebut AKP Nelson.

Ia juga menyebut patroli dalam Operasi Mantap Praja (OMP) Toba, merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan selama masa Pilkada Serentak 2024.

Baca Juga:

"Kami ingin memastikan bahwa seluruh tahapan Pilkada berjalan dengan lancar tanpa gangguan. Kehadiran kami di sini untuk menjamin bahwa semua aset, fasilitas dan logistik Pilkada tetap aman," ujar Silalahi.

Dia juga berharap, dengan patroli rutin, seluruh tahapan Pilkada di Kualuh Hulu, wilayah hukum Polres Labuhanbatu, berjalan lancar, tertib dan aman, sehingga masyarakat dapat menyalurkan hak pilihnya tanpa rasa khawatir pada Rabu 27 November 2024. (**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru