Jumat, 14 Maret 2025

KPU Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Nias

Normalius Gori - Senin, 23 September 2024 18:08 WIB
666 view
KPU Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Nias
Foto: SNN/Normalius Gori
PEGANG NOMOR URUT: Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nias memegang nomor urut masing-masing, di Kantor KPU Nias, Senin (23/9/2024)
Nias (harianSIB.com)
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nias menetapkan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nias yang akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, di Kantor KPU Nias, Senin (23/9/2024).

Ketua KPU Nias, Elisati Zandroto kepada Jurnalis SIB News Network (SNN), mengatakan, pengundian nomor urut sangat penting dalam pelaksanaan Pemilukada untuk setiap pasangan calon.

Yaatulo Gulo, calon bupati urut 1 berpasangan dengan Arota Lase, dalam sambutannya, berharap pesta demokrasi nantinya berjalan damai, aman dan tertib serta penuh sukacita.

Baca Juga:

"Marilah kita hindari hoax dan fitnah," ajaknya.

Sementara itu, Alinuru Laoli, calon bupati nomor urut 2 berpasangan dengan Faozanolo Zai, mengucapkan terima kasih karena pada pencabutan nomor urut pasangan calon (paslon) ini, mereka mendapatkan nomor urut 2.

Baca Juga:

"Kami juga sangat mengharapkan pemilu berjalan damai, aman dan tertib," kata Alinuru.

Rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut tersebut juga dihadiri pengurus partai pendukung masing masing paslon, personel Polres Nias, TNI dan lainnya. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru