"BPBD melakukan kajian cepat dan berkoordinasi dengan stakeholder terkait," kata Kepala BPBD Simalungun, Resman Saragih, Jumat (13/9/2024).
Selain kajian, katanya, dilakukan juga pendataan korban serta evaluasi. Kemudian, melakukan penyemprotan di lokasi banjir bandang dan gotong royong aksi bersih-bersih bersama masyarakat.
Baca Juga:
Menurut Resman, penyebab banjir bandang tersebut karena meluapnya Sungai Sikam di saat hujan lebat. Kerugian material belum dapat ditaksir.
"Tingginya curah hujan mengakibatkan meluapnya Sungai Sikam. Ketinggian air sekitar 3 meter sampai menutup beberapa atap rumah warga," urainya.
Baca Juga:
Jumlah rumah warga yang terdampak banjir sebanyak 140 KK (kepala keluarga). Banjir bandang itu, juga berdampak terhadap bangunan sekolah dan tempat ibadah.
"Korban jiwa dan luka, nihil. Kondisi terkini, air sudah surut. BPBD masih melakukan penyemprotan dan pembersihan lokasi bersama stakeholder," tutur Resman.
Dalam penanganan banjir tersebut, dilibatkan juga pangulu (kepala desa) dan perangkat desa, Camat Dolok Batunanggar, Polsek, Babinsa dan masyarakat. (**)
Tebingtinggi(harianSIB.com)Hj Susmirawanti Dewanti Iman Irdian Saragih dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan
Medan(harianSIB.com)Suriani Tafonao, terpidana perkara pidana Pemilu (Pemilihan Umum) 2019 yang selama ini masuk status daftar pencarian or
Medan(harianSIB.com)Polda Sumut akan menindak tegas personilnya yang tidak mengikuti Standart Operasional Prosedure (SOP) pada penangkapan j
Jakarta(harianSIB.com)Cokelat merupakan salah satu camilan yang sangat digemari di seluruh dunia. Kombinasi rasa manis, tekstur lembut, dan