Senin, 10 Maret 2025

PON XXI Aceh-Sumut 2024: Lomba Balap Sepeda MTB Berlangsung Aman dan Lancar di Karo

Theopilus Sinulaki - Senin, 09 September 2024 20:21 WIB
605 view
PON XXI Aceh-Sumut 2024: Lomba Balap Sepeda MTB Berlangsung Aman dan Lancar di Karo
Foto: Dok/Polres Tanah Karo
FOTO BERSAMA: Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto foto bersama usai penyerahan medali untuk kategori putra pada cabor balap sepeda individual downhill PON XXI Aceh-Sumut 2024, Senin (9/9/2024), di MTB Tahura Bukit Barisan, Karo.
Karo (harianSIB.com)
Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024 untuk cabang olahraga balap sepeda MTB, khususnya kategori Individual Downhill, XCO, dan XCR, berlangsung tanpa hambatan di MTB Arena Tahura Bukit Barisan, Kabupaten Karo.

Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Juliyanto, mengatakan, sejak pertandingan dimulai pada 5 September 2024 hingga hari ini, Senin (9/9/2024), situasi tetap terkendali.

"Pertandingan berjalan aman, tertib, dan lancar," ujar Eko.

Baca Juga:

Pada hari ini, perlombaan Individual Downhill melibatkan 22 peserta, baik putra maupun putri, yang mewakili berbagai kontingen dari seluruh Indonesia.

Polres Tanah Karo, dipimpin Kabag Ops Polres Tanah Karo Kompol Edy Sudrajat, Kasat Sabhara AKP Joni H. Damanik, dan Kapolsek Tigapanah AKP Maurist GH. Sinaga, terus memantau jalannya pertandingan serta menjaga keamanan di area kompetisi.

Baca Juga:

Kapolres Eko Juliyanto mengapresiasi seluruh personel keamanan yang terlibat dalam menjaga kelancaran acara.

"Kami berterima kasih kepada semua petugas yang sudah bekerja keras dari awal hingga akhir perlombaan hari ini. Semuanya berjalan kondusif," ujarnya.

Ia juga menegaskan komitmennya untuk menjaga situasi tetap aman hingga acara penutupan.

"Kami berharap masyarakat dan seluruh pihak terkait tetap mendukung kelancaran PON XXI hingga selesai besok," tutup Eko (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru