Jumat, 14 Maret 2025

Satlantas Polres Pematangsiantar Cek Kelayakan Angkutan Umum di Terminal Tanjung Pinggir

Redaksi - Jumat, 05 April 2024 14:42 WIB
825 view
Satlantas Polres Pematangsiantar  Cek Kelayakan Angkutan Umum di Terminal Tanjung Pinggir
(Foto: Dok/Humas Polres Pematangsiantar)
PERIKSA KENDARAAN: Kasat Lantas Polres Pematangsiantar AKP Gabriellah A Gultom memimpin pemeriksaan kelayakan (ramp check) kend
Pematangsiantar (harianSIB.com)
Kasat Lantas Polres Pematangsiantar AKP Gabriellah A Gultom memimpin pemeriksaan kelayakan (ramp check) kendaraan angkutan penumpang umum, di Terminal Tipe A Tanjung Pinggir, Kota Pematangsiantar, Jumat (5/4/2024).
Gabriellah mengatakan, pemeriksaan kendaraan angkutan umum ini dilakukan terkait Ops Ketupat Toba 2024 di wilayah hukum Polres Pematangsiantar, karena mobilitas masyarakat menjelang mudik Idul Fitri akan meningkat.
"Kita ingin pastikan kesehatan pengemudi bus dan kelayakan kendaraan yang beroperasi keluar dan masuk dari wilayah Kota Pematangsiantar dan menekan angka kecelakaan lalu lintas (Lakalantas)," ucapnya.
Dalam pengecekan itu, kata dia, personel Satlantas bersama petugas Dinas Perhubungan Pematangsiantar memeriksa kelengkapan administrasi kendaraan berupa SIM, STNK, izin trayek dan kelayakan izin kendaraan (KIR).
"Selain kelengkapan surat-surat, kita juga memeriksa kondisi kendaraan seperti rem, tekanan ban, lampu besar dan kecil, lampu sen, spion dan pemeriksaan kesehatan para pengemudi serta kondekturnya," sebutnya.
Dalam pengecekan tersebut, lanjutnya, bus antar kota antar provinsi (AKAP) ada 5 unit, bus antar kota dalam provinsi (AKDP) 7 unit dan bus pariwisata 1 unit.
"Hasil pengecekan kita, kendaraan yang beroperasi tergolong layak dan bahkan pemeriksaan tes urine 13 sopir bus hasilnya negatif," katanya. (*)


Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru