Kamis, 13 Maret 2025

Wabup Humbahas Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting 2024

Redaksi - Rabu, 27 Maret 2024 18:42 WIB
285 view
Wabup Humbahas Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting 2024
(Foto Dok/Oloan)
BERBINCANG-BINCANG : Wakil Bupati Humbahas Dr Oloan Paniaran Nababan SH MH selaku Ketua TPPS Humbahas tampak berbincang-bincang dengan Pj. Gubernur Sumut, Hassanuddin di sela-sela Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting T
Humbahas (SIB)
Wakil Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas) Dr Oloan Paniaran Nababan SH MH selaku Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten (TPPS) Humbahas hadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Propinsi Sumatera Utara Tahun 2024 di Hotel Santika Medan, Senin (25/3).
Rakerda juga dihadiri Sekretaris Utama (Sestama) BKKBN Drs Tavip Agus Rayanto, Pj Gubernur Sumatera Utara Hassanudin, dan Ketua TPPS se-Sumut.
Oloan mengatakan, di sela-sela Rakerda itu, Pj Gubernur Sumut menyampaikan terimakasih kepada seluruh stakeholder dan Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Humbang Hasundutan atas pencapaian angka prevalensi stunting 8,6 persen.
Pada kesempatan itu, Wabup juga melaporkan kepada Pj Gubsu terkait perkembangan SMA Negeri 3 Lintongnihuta. Wabup berharap agar Pj Gubernur memberikan perhatian khusus terhadap sekolah tersebut.
Sekedar diketahui, SMA Negeri 3 Lintongnihuta yang berdiri di Desa Nagasaribu II tersebut merupakan salah satu Unit Sekolah Baru (USB) yang dibangun pertengahan tahun lalu. Dan di tahun yang sama sudah menerima siswa baru angkatan pertama sebanyak 108 orang. (**)


SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Kapolresta Deliserdang Mutasi

Kapolresta Deliserdang Mutasi

Lubukpakam (harianSIB.com)Kapolresta Deliserdang Polda Sumut, dikabarkan mendapat mutasi dari Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK,