Kamis, 13 Maret 2025

Pemilu di Siborna dan Kecamatan Bandar Aman, Prabowo-Gibran Unggul

Redaksi - Jumat, 16 Februari 2024 17:39 WIB
358 view
Pemilu di Siborna dan Kecamatan Bandar Aman, Prabowo-Gibran Unggul
Foto: Ist/harianSIB.com
Ilustrasi tempat pemungutan suara.
Simalungun (SIB)
Pencoblosan suara Pemilu 2024 di Nagori Siborna, Kecamatan Panei Kabupaten Simalungun berjalan aman dan kondusif. Pasangan Prabowo-Gibran meraih suara terbanyak di empat TPS yang ada di Nagori Siborna, Rabu (14/2).
“Penghitungan suara di semua TPS berlangsung hingga pukul 02.00 dini hari,” kata Ketua PPS Putra Darma Harahap kepada SIB, Kamis(15/2) setelah mengantarkan logistik ke kantor Camat Panei.
Hasil perhitungan suara, lanjut Putra Darma, pasangan Prabowo-Gibran meraih 368 suara disusul pasangan Ganjar-Mahfud 135 suara dan pasangan Anies-Muhaimin hanya tujuh suara. "Prabowo-Gibran unggul di empat TPS Nagori Siborna," katanya.
Sementara untuk calon DPD RI, Dr Badikenita Br Sitepu SE SH MSi meraih 189 suara disusul Pdt Penrad Siagian STh MSi Teol 100 suara dan Dr Parlindungan Purba SH MM 65 suara.
Kemudian untuk DPR RI Bane Raja Manalu meraih 129 suara disusul Mangihut Sinaga SH MH 62 suara dan St Dr Junimart Girsang SH MBA MH MIP 51 suara.
Selain itu lanjut Harahap, untuk calon anggota DPRD Provinsi, Rony Reynaldo Situmorang menang telak dengan perolehan 161 suara, disusul Timbul Jaya Hamonangan Sibarani SH MH 79 suara dan Jon ervin Sinaga 76 suara.
Sementara untuk DPRD Simalungun dapil VI Kristok Damanik meraih 112 suara disusul Bernhard Damanik 100 suara dan Rio Arjuna Damanik 42 suara.
Di lokasi terpisah, wartawan SIB melaporkan, pasangan Prabowo-Gibran unggul dalam perolehan suara sementara di Kecamatan Bandar, Kamis (15/2).
Hasil pantauan dan informasi yang didapat di lapangan, perolehan hasil penghitungan suara pada 230 TPS yang ada di 15 nagori/desa di Kecamatan Bandar, peroleh suara pasangan Capres Prabowo-Gibran unggul telak sebesar 65,06 persen.
Adapun hasil perolehan hasil suara sementara yang di dapat pasangan Prabowo-Gibran adalah 23.504 suara, pasangan Anis Baswedan-Muhaimin memperoleh suara 8.612 dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang meraih suara 4.008.
Keunggulan perolehan suara pasangan Prabowo-Gibran mendominasi di setiap nagori yang ada di Kecamatan Bandar.
Camat Bandar Tagon Sihotang, Kamis (15/2) mengatakan dengan selesainya pemilihan Pilpres dan Pemilu 2024, maka diimbau kepada masyarakat Kecamatan Bandar untuk tetap menjaga kebersamaan dan kesatuan.
Tagon Sihotang mengatakan, bagi warga yang merasa calonnya menang jangan euforia, tunggu keputusan sah dari KPU.
“Siapapun nantinya yang akan terpilih menjadi presiden, kita harus dapat menerima dan juga mendukung, Itulah demokrasi. Mudah-mudahan siapa presiden nanti yang terpilih, mampu melanjutkan pembangunan Indonesia menuju negara yang adil dan makmur,” harapnya.(**)



Baca Juga:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru