Senin, 23 Desember 2024

Aliran Air Bersih di Nagori Maligas Tongah Menunggu Dana Inpres

Redaksi - Sabtu, 20 Januari 2024 20:34 WIB
291 view
Aliran Air Bersih di Nagori Maligas Tongah Menunggu Dana Inpres
Foto: Ist/harianSIB.com
Tempat penampungan air bersih. llustrasi
Simalungun (SIB)
Pengadaan air minum berbasis masyarakat di Nagori Maligas Tongah Kecamatan Tanahjawa Kabupaten Simalungun, sudah hampir rampung dibangun oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Lihou milik Pemkab Simalungun.
Dengan dibangunnya sistem air bersih tersebut, juga mendapat sambutan positif dari segenap warga Nagori Maligas Tongah dan mengucapkan terimakasih kepada Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.
Pipa saluran induk sudah selesai dipasang November 2023 lalu, akan tetapi masih terkendala dengan pemasangan pipa ke rumah-rumah warga. Ketika kendala itu ditanyakan SIB kepada Dirut PDAM Tirta Lihou Rodewin Mandalahi, saat bertemu di pesta adat di Wisma Tama Kota Siantar, Jumat (19/1), ia membenarkan adanya kendala tersebut.
Rodewin Mandalahi berjanji, jika pemasangan pipa ke rumah-rumah warga Maligas Tongah akan dilaksanakan di Maret 2024 nanti.
"Kita tinggal menunggu turunnya dana Inpres dalam pemasangan pipa ke rumah warga, hal itu untuk menghindari biaya pemasangan kepada calon pelanggan dan diperkirakan pada Maret 2024, sudah terlaksana pemasangannya," ujar Rodewin.
Dia mengaku ikut bahagia atas kepedulian Bupati Radiapoh Sinaga yang telah membangun sistem perpipaan air bersih di Maligas Tongah itu.
"Sudah 78 tahun Indonesia Merdeka dan bahkan Bupati Simalungun juga sudah silih berganti, barulah setelah bupati bapak Radiapoh Sinaga, desa kami ini akan menikmati pembangunan air bersih yang dikelola oleh PDAM Tirta Lihou," sebut dua pemuda Maligas Tongah Rido Asenkk Sinaga SE dan dr Niko Lumbantobing.
Sebagaimana diketahui, Nagori Maligas Tongah berpenduduk 3000 jiwa lebih dengan Pangulu Barlian Sinaga SE, selama ini hanya mengonsumsi air bersih dengan sumur bor dan air tadah hujan. (**)


SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru