Selasa, 22 April 2025

HKBP Sirantau Berikan Kado Natal kepada Lansia dan Anak Yatim Piatu

Redaksi - Senin, 25 Desember 2023 15:21 WIB
502 view
HKBP Sirantau Berikan Kado Natal kepada Lansia dan Anak Yatim Piatu
Foto: harianSIB.com/Regen
KADO NATAL: Gr Maringan Sirait bersama Parhalado (pelayan gereja) menyerahkan kado Natal kepada jemaat janda dan duda lansia, s
Tanjungbalai (harianSIB.com)
HKBP Sirantau Kota Tanjungbalai memberikan kado Natal bagi 84 jemaat gereja yang sudah duda dan janda lanjut usia (lansia), serta anak yatim-piatu.

Kado Natal yang diserahkan berupa beras 1 karung, susu dan beberapa minuman kemasan botol. Penyerahan Kado Natal itu dipimpin guru jemaat Gr Maringan Sirait, bersama seluruh parhalado (pelayan) gereja.

Gr Maringan Sirait usai kegiatan tersebut mengatakan, pemberian bingkisan Natal itu merupakan rangkaian dari program HKBP Sirantau, sebagai buah dari kasih Natal kepada sesama, yang diawali dari diri sendiri, keluarga hingga orang lain.

"Tahun ini kita memberikan bingkisan sebagai kado Natal kepada 84 jemaat, khususnya para janda dan duda yang sudah lansia serta anak yatim-piatu. Ini sebagai motivasi bagi jemaat agar tetap bersyukur dan berbagi kasih di perayaan natal," kata Sirait, Senin (25/12/2023).

Op Filemon Boru Sitorus (70), seorang jemaat penerima kado Natal sangat berterimakasih dan bersyukur atas program berbagi kasih setiap Natal di HKBP Sirantau.

Menurutnya, melalui program berbagi kado Natal itu, seluruh jemaat dapat turut serta merasakan damai dan sukacita natal.

"Di pesta Natal ini, kami jemaat para janda dan duda yang sudah lansia, serta anak yatim-piatu mendapatkan hadiah Natal. Program ini setiap tahun terus menerus diselenggarakan. Kami para lansia turut serta merasakan sukacita Natal. Untuk itu kami sangat berterimakasih kepada seluruh pengurus gereja HKBP Sirantau ini," ucapnya. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru