Jumat, 14 Maret 2025

Dinkes Palas Belum Terima Surat Dari Kemenkes RI Untuk Waspada Covid-19

Redaksi - Kamis, 07 Desember 2023 18:47 WIB
528 view
Dinkes Palas Belum Terima Surat Dari Kemenkes RI Untuk Waspada Covid-19
Foto: SIB/dok Robert Nainggolan
Epidemolog Kesehatan Muda Dinkes Padanglawas, Asrul Hamonangan Pasaribu saat dikonfirmasi SIB di ruang kerjanya, Kamis (7/12/2023) sore.
Padanglawas (harianSIB.com)

Meski Singapura dan Malaysia tengah diterjang wabah Covid-19 serta mengalami lonjakan kasus jelang penghujung tahun 2023 yang dilaporkan jumlah kasus Covid-19 di Malaysia meningkat sebesar 57,3 persen, Dinas Kesehatan Kabupaten Padanglawas mengakui belum melakukan imbauan waspada Covid-19 karena belum menerima surat resmi dari Kemenkes RI.

Hal ini dikatakan Plt Kadis Kesehatan Palas Amelia Roitona Nasution SKM melalui JFT. Epidemolog Kesehatan Muda, Asrul Hamonangan Pasaribu saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Kamis (7/12/2023) sore.

"Kita belum menerima surat resmi dari pusat untuk waspada covid-19, kalau himbauan memang sudah, namun itukan belum bisa kita ambil pak," kata Asrul sembari menambahkan kasus covid-19 di Palas nihil.

Sementara Kadis Kesehatan Provinsi Sumut dr Alwi Mujahit MKes telah mengajak kembali masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaannya terhadap Covid-19 dalam menyikapi informasi dari Pemerintah Singapura dan Malaysia yang telah melaporkan terjadinya peningkatan jumlah kasus Covid-19 pada akhir November hingga awal Desember 2023 ini.

Bahkan di Singapura disebutkan, jumlah kasus Covid-19 yang terjadi melonjak dua kali lipat akibat disebabkan oleh varian EG.5 dan sub-rangkaiannya HK.3.

"Peningkatan kewaspadaan, dengan kembali melaksanakan protokol kesehatan (prokes), yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak (3M)," katanya, Rabu (6/12/2023).

Karenanya, bila ada gejala-gejala Covid-19, diharapkan supaya segera memeriksakan diri ke sarana kesehatan terdekat.

"Bila yang bersangkutan sudah positif, segera melalukan isolasi mandiri, di bawah pengawasan petugas kesehatan," tegasnya.

Sementara itu, untuk mencegah penyebaran, jelas Alwi, Pemprov Sumut melalui Dinas Kesehatan, akan kembali melakukan pengecekan di pintu-pintu masuk.

Menurutnya, hal ini agar bila ada kasus yang masuk, langsung dapat terdeteksi dengan cepat, sehingga penyebaran dapat dicegah.

"Saat ini kita sedang memantau perkembangan, bila ada hal yang menunjukkan tanda-tanda kenaikan kasus di Sumut, maka akan dilakukan langkah-langkah pengendalian dengan melibatkan seluruh stakeholder yang ada," pungkasnya. (**)


Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru