Sabtu, 19 April 2025

KPU Kota Pematangsiantar akan Rekrut 5.572 Orang Calon KPPS Pemilu 2024

Redaksi - Rabu, 06 Desember 2023 20:00 WIB
331 view
KPU Kota Pematangsiantar akan Rekrut 5.572 Orang Calon KPPS Pemilu 2024
KPU
Ilustrasi KPPS
Pematangsiantar (SIB)
KPU Kota Pematangsiantar akan merekrut 5.572 orang calon KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) Pemilu 14 Februari 2024. Direncanakan jadwal pendaftaran bagi peminat dibuka tanggal 11 sampai 20 Desember 2023.
Komisioner Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, KPU Kota Pematangsiantar Nurbaiyah Siregar dikonfirmasi SIB di ruangan kerjanya Sekretariat KPU Jalan Porsea, Selasa (5/12), membenarkan rencana rekrutmen calon KPPS untuk bertugas di 796 TPS (tempat pemungutan suara) Pemilu 14 Februari 2024.
Dia mengatakan, rencana rekrutmen calon KPPS sebanyak 5.572 orang, bertugas di 796 TPS. Artinya, setiap TPS Pemilu 2024 butuh 7 orang.
“Pembukaan pendaftaran tanggal 11 sampai 20 Desember 2023,” urai Komisioner Divisi SDM dan Parmas (partisipasi masyarakat) itu dan menambahkan masa tugas KPPS tanggal 25 Januari sampai 25 Februari 2024, diberi imbalan honorarium Rp 1,2 juta untuk ketua serta Rp 1,1 juta untuk anggota.
Keterangan lain diutarakan Nurbaiyah Siregar, terkait pihaknya mulai 22 November sampai 5 Desember 2023 gencar memberi pembekalan tugas dan ruang konsultasi kepada panitia "adhock" seluruh PPK dan PPS di seluruh kecamatan di Kota Pematangsiantar.
"Setiap PPK dan PPS di kecamatan kita datangi langsung dipoolkan di suatu tempat memberi pembekalan tugas terkait materi penyelenggaraan Pemilu 2024," tegas Komisioner Divisi SDM dan Parmas itu. (**)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru