Kamis, 24 April 2025

Tenggelam di Sungai Bilah Tiga Hari Lalu, Dio Hutapea Ditemukan Meninggal

Redaksi - Minggu, 22 Oktober 2023 19:30 WIB
591 view
Tenggelam di Sungai Bilah Tiga Hari Lalu, Dio Hutapea Ditemukan Meninggal
Foto: Ist/harianSIB.com
Korban ditemukan tim gabungan sejauh 2 kilometer dari titik awal korban tenggelam ke arah hilir sungai Bilah, tepatnya di Lingkungan Sei Buaya, Seol Dengan, Rantau Selatan, Labuhanbatu, pada Sabtu (21/10/23).
Rantauprapat (SIB)
Pemuda yang tenggelam di Sungai Bilah Rantauprapat, Dio Hutapea (22), warga Jalan Pindoan, Kelurahan Rantauprapat, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Kepala BPBD Labuhanbatu, Darwin Yusma menyebutkan, mayat korban ditemukan di tepian Sungai Bilah, Lingkungan Pekan Lama Kelurahan Rantauprapat pada Sabtu (21/10) sore. Lokasi penemuan mayat itu berkisar 300 meter dari lokas tenggelamnya korban.
“Setelah tiga hari pencarian, alhamdulillah kita berhasil menemukan korban. Terimakasih atas dukungan dari berbagai pihak, termasuk masyarakat yang turut membantu pencarian korban,” sebutnya.
Katanya, korban tenggelam dan hanyut terseret arus Sungai Bilah saat nyebur bersama empat temannya, Kamis (19/10) sekira pukul 13.30 WIB. Sedangkan, keempat teman korban itu mampu berenang hingga ke tepian sungai dan selamat.
Menurut informasi dari warga setempat, peristiwa naas itu terjadi ketika lima pemuda sedang duduk santai di pinggiran Sungai Bilah. Kemudian mereka tiba-tiba menyebur ke sungai setelah mendengar suara ada polisi datang untuk melakukan penggerebekan narkotika di sekitar lokasi tepian Sungai Bilah.
Kelima pemuda berenang hingga sepanjang 100 meter. Namun naas, Dio yang diduga kelelahan sehingga tidak mampu mengendalikan arus sungai, kemudian tenggelam dan hanyut.
Setelah menerima laporan, satu pemuda tenggelam dan hanyut tim BPBD Pemkab Labuhanbatu bersama personel Polres Labuhanbatu dibantu warga setempat, turun ke sungai melalukan pencarian menggunakan tiga boat. Akhirnya korban ditemukan sudah meninggal dunia di hari ketiga pencarian. (**)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru