Senin, 23 Desember 2024

Kapolda Sumut Gowes di Pinggiran Hutan Tahura Berastagi Karo

Redaksi - Sabtu, 30 September 2023 18:48 WIB
613 view
Kapolda Sumut Gowes di Pinggiran Hutan Tahura Berastagi Karo
Foto: Dok/Humas Polres Tanah Karo
BERSEPEDA BERSAMA: Kapolda Sumut, Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, didampingi JPU Polda Sumut, Polres Tanah Karo dan Komunitas Gowes Kabupaten Karo bersepeda bersama di Tahura Berastagi, Sabtu (30/9/2023). 

Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi bersepeda bersama (gowes) bersama PJU Polda Sumut dan personel Polres Tanah Karo dari Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Barisan Berastagi dan finish di Hotel Berastagi Cottage, Sabtu (30/9/2023).

Kegiatan ini juga diikuti Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, dan personel serta Ketua Community Gowes Kabupaten Karo, Boy Surbakti, dan anggota.

Menurut Wahyudi Rahman, gowes diawali peregangan dan pemanasan untuk menghindari cedera saat bersepeda yang track cukup berat, khususnya di jalur alternatif Pelawi- Desa Jaranguda atau pinggiran Hutan Tahura dan di Bukit Gundaling dengan rute sekitar 20 km.

"Olah raga bersepeda ini selain sebagai program hidup sehat juga untuk menjalin tali silaturahim antar personel dan masyarakat," ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan, kegiatan itu juga diikuti komunitas sepeda gowes Kabuten Karo bersama Kapolda Sumut menjalani jalur off road di jungle track di Puncak Tangke Tabu.

"Jadi gowes tadi, juga ada jalur off roadnya kurang lebih 1.1 km panjang jalur, Bapak Kapolda dan yang lainnya, memasuki hutan Tahura di jalur jungle track Puncak Tangke Tabu, kemudian kembali ke jalur utama," kata Wahyudi.

Disebutkannya, gowes tersebut lebih kurang 2 jam. Kapolda dan peserta gowes tiba di Hotel Berastagi Cottage dan melanjutkan sarapan pagi bersama personel dan peserta. (*)



Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru