Jumat, 14 Maret 2025

MCK dan Sarana SDN 1705 Batubintang Tidak Terawat, Honor Tiga Guru P3K Masih Ditampung BOS

Redaksi - Rabu, 13 September 2023 19:09 WIB
258 view
MCK dan Sarana SDN 1705 Batubintang Tidak Terawat, Honor Tiga Guru P3K Masih Ditampung BOS
(Foto: Dok/SIB/Robert Nainggolan)
RUSAK: Inilah kondisi fisik MCK dan plafon SDN 1705 Batu Bintang, Kecamatan Sosa Timur, Kabupaten Padanglawas, Provinsi Sumater
Padanglawas (harianSIB.com)
Sejumlah ruang belajar, bangunan MCK dan sarana lainnya di SD Negeri 1705 Batubintang, Kecamatan Sosa Timur, Kabupaten Padanglawas, Provinsi Sumatera Utara, terlihat tidak terawat dan banyak yang tidak berfungsi dengan baik. Padahal sekolah itu berstatus Akreditasi B.
"Hasil investigasi kami dan tim anggaran biaya perawatan sekolah dari DAK 2021 tidak direalisasikan," kata Sony Hutabarat, warga dan aktivis peduli pendidikan di Padanglawas kepada wartawan SIB, Rabu (13/9/2023).
Persoalan lainnya yang terjadi di sekolah itu, lanjut Sony, adalah adanya dugaan penggelembungan jumlah siswa ditambah honor tiga orang guru yang masih ditampung dalam dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), padahal ketiga guru itu sudah diangkat menjadi P3K.
Sony mencurigai kondisi itu terjadi akibat Plt kepala sekolah tidak becus, bahkan ada dugaan penyelewengan penggunaan dana BOS. Sedangkan di pihak lain, pengawas UPTD dan jajaran Disdikbud Padanglawas terkesan tidak peduli.
Dia berharap Plt Bupati Padanglawas, H Ahmad Zarnawi Pasaribu, mengambil sikap untuk mengevaluasi para pejabat terkait demi menyelamatkan masa depan generasi penerus bangsa di Kabupaten Padanglawas.
Plt Kepala SDN 1705 Batubintang, Meryana, yang dimintai konfirmasi SIB melalui telepon selulernya tidak merespon. Wartawan SIB juga mengirimkan konfirmasi tertulis melalui pesan melalui aplikasi WhatsApp, juga tidak ada respon meski terlihat notifikasi centang dua.
Sementara itu, Sekretaris Disdikbud Padanglawas Sahdin Daulay saat akan ditemui SIB di ruang kerjanya tidak bersedia menerima karena alasan masih ada tamu internal.
Sahdin Daulay yang juga Manager BOS Kabupaten Padanglawas itu, tidak merespon panggilan telepon seluler maupun WhatsApp dari wartawan SIB. (RN)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru