Senin, 23 Desember 2024

Pemko Pematangsiantar Bantu Korban Musibah Angin Kencang

Redaksi - Senin, 21 Agustus 2023 18:39 WIB
280 view
Pemko Pematangsiantar Bantu Korban Musibah Angin Kencang
Foto SIB/Ekoinra Siahaan
PUING BANGUNAN : Puing bangunan rumah warga yang tertimpa musibah akibat hujan deras disertai angin kencang pada, Kamis (16/8) lalu. 
Pematangsiantar (SIB)
Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar memberikan bantuan kepada warga yang terkena musibah akibat dilanda hujan deras disertai angin kencang, Kamis (16/8) lalu.

Plt Kepala Dinas PU-TR Kota Pematangsiantar, Sofyan Purba, Minggu (20/8) mengatakan, pihaknya telah melakukan sejumlah upaya dan meninjau lokasi.

Dia juga mengaku, Dinas PU-TR bersama BPBD Pematangsiantar telah melakukan pembersihan bangunan yang roboh di Jalan Meranti Kelurahan Kahean Kecamatan Siantar Utara dan di Jalan Bola Kaki Kelurahan Banjar Kecamatan Siantar Utara.

"Untuk pendataan sejumlah lokasi longsor, masih dalam tahap proses dan laporan dari kelurahan," terang Sofyan.

Sofyan menambahkan, untuk jalan amblas di Jalan Rakutta Sembiring, sesuai arahan wali kota, semampu mungkin akan ditangani tahun ini, sehingga aktivitas masyarakat dapat berjalan lancar.(D8/r)


Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Gibran Pastikan Semua Aman

Gibran Pastikan Semua Aman

Jakarta (harianSIB.com)Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan ke sejumlah daerah di Indonesia untuk memastikan persiapan